4 Rekomendasi Aplikasi Editing Selebgram, Super Keren!

Selebgram terkenal dengan berbagai editing foto yang menakjubkan. Aplikasi editing selebgram banyak juga ragamnya, tetapi fitur pada setiap aplikasi menampilkan hasil berbeda tentunya.

Namun, aplikasi dari kebanyakan yang digunakan oleh selebgram adalah yang tidak gratis dan berbayar secara langganan.

Dengan tau kunci dari para selebgram mengenai aplikasi editingnya maka akan menambah daya tarik untuk feed pribadi. Selain jadi lebih eye catching maka feed akan lebih berkelas dan memberikan kesan estetik. Jika penasaran, simak rekomendasinya berikut ini:

4 Rekomendasi Aplikasi Editing Selebgram

1. VSCO

Pertama, untuk aplikasi editing selebgram yang keren dan banyak sekali toolsnya ketika mengedit adalah VSCO. Ada versi yang gratisan juga dan jika ingin yang menarik ada yang berlangganan. Nantinya dengan menggunakan tools pada aplikasi ini bisa mengubah secara drastis hasil gambarnya.

Pada VSCO jika pengguna berniatan untuk mengubah foto jadi begitu jadul, maka bisa lakukan saja adjustment pada salah satu fitur. Tetapi untuk yang versi gratisan tidak menghasilkan tampilan semenarik yang langganan berbayar. VSCO juga sudah dipakai berjuta penduduk Indonesia.

2. Lightroom

Aplikasi editing yang sering digunakan oleh selebgram yang kedua ada yang namanya Lightroom. Unik dan sangat berbeda dengan edit lainnya. Aplikasi ini memberikan sentuhan yang estetik dan jadi salah satu favorit selebgram.

Proses pengeditan akan sangat mudah apabila memahami beberapa fitur terlebih dahulu. Sebagai profesional yang harus mementingkan hasil foto bagus, maka tidak lain adalah Lightroom pilihannya.

Walaupun memang berusaha dengan langganan, tapi tidak dipungkiri jika hasilnya memuaskan. Finishing pada lightroom juga tidak norak dan selalu keren.

3. Canva

Aplikasi editing selebgram yang selanjutnya adalah Canva. Pada umumnya, canva menyediakan edit brosur, cv maupun foto yang lain.

Namun, canva tetap menyediakan editing foto keren untuk para selebgram dan penikmat foto menarik. Dengan Canva hasil lebih bervariasi dan beda dari pada umumnya.

Canva ini juga gratis dan tentunya popular juga. Tidak ada maksimal dalam melakukan editing foto, jadi jumlah yang ada bisa terus bertambah tidak perlu takut dibatasi. Adapun menariknya dari sisi Canva ini saat ini bisa digunakan untuk memperbaiki dan membuat logo.

4. Inshot

Aplikasi editing selebgram yang selanjutnya yaitu Inshot. Dengan menampilkan berbagai efek yang beda serta juga unik, inshot tidak membuat penggunanya bosan dengan tampilan fiturnya. Ada juga bagian edit penggabungan sehingga bisa digunakan untuk edit foto yang variatif.

Memang dalam menggunakan inshot ini terbatas pada toolsnya, tapi manfaatnya juga banyak. Jika berniatan untuk memilih inshot sebagai pilihan standar untuk meniru editan para selebgram maka akan cocok jika menggunakan versi premiumnya.

Ada beberapa hal yang inshot tidak bisa lakukan untuk sekelas editing foto premium. Maka aplikasi editing selebgram keren pakai yang premium pada inshot.

Setelah mengetahui aplikasi editing selebgram, maka sekarang sudah saatnya menentukan mana aplikasi terbaik yang begitu menjanjikan dan keren hasilnya.

Karena kondisi dari keuangan itu beda, maka apabila langganan akan mengalami kesulitan dan terkesan boros maka alangkah baiknya pakai saja yang aplikasi biasa.

Tidak diperkenankan aplikasi editing yang ilegal dan bisa berakibat tidak baik untuk kedepannya. Memang penawaran kerap datang untuk memberikan solusi editing layaknya selebgram, namun perlu diketahui juga bahwa yang aman akan lebih baik. Aplikasi aman akan menambah kesuksesan menjadi selebgram yang keren.