AndroidGaul.id – Pengen Android rasa iPhone? tentu bisa di terapkan, apalagi os Android merupakan os open source yang semua orang dapat mengopreknya.
Dan jika hanya tampilan saja pasti sangat gampang untuk kita akali. Tanpa ribet dan tanpa root disini AndroidGaul.id akan share bagaiamana cara mengubah tampilan Android menjadi iPhone.
iPhone memang memiliki ciri khas tersendiri terutama pada bagian tampilannya, UI yang di tawarkan sangatlah simpel dan elegant. Banyak para pecinta smartphone yang terpikat akan tampilan yang dimilikinya.
Jadi tak heran jika pengguna selain iPhone bersi keras untuk menjadikan HH nya menjadi mirip seperti iPhone.
Dan disini juga mimin bakalan share untuk cara ganti tampilan Android seperti iPhone dengan cara mengganti launcher serta aplikasi lainnya hingga notifikasi menjadi layaknya iPhone.
6 Cara Mengubah Tampilan Android Menjadi iPhone
1. Espier Launcher
Aplikasi ini berfungsi untuk merubah tampilan hp Android kamu menjadi iOS 5 dan 6 yang berfokus pada menu tampilan Android.
Jadi tidak usah ribet kalian hanya tinggal memasangnya di Android kalian. Kamu bisa mendapatkanya dibawah ini.
Download Espier Launcher
2. Espier Notification
Untuk yang satu ini berguna untuk merubah tampilan Android menjadi iPhone seperti | iOS 6 | iOS 7 | dan berfungsi untuk meperindah tampilan pada tata letak status bar di hp Android kamu seperti iPhone silakan dapatkan untuk versi iOS 6 dan iOS 7.
Download Espier Notification
3. Espier Control Center
Aplikasi yang satu ini hanya tersedia untuk iOS 5 dan 7 sedangkan untuk IOS 6 belum tersedia, bisa digunakan untuk mengatur data, wifi, bluetooth, media player, alarm, flash light kamu bisa mendapatkanya disini.
Download Espier Control Center
4. Dialer for iOS 6 dan iOS 7
Pada bagian dial atau panggilan juga sangat penting untuk menunjang hp android kamu jadi lebih mirip iPhone. Tau sendiri kan ciri khas tampilan ios pada bagian ini gimana?
Nah dengan bantuan aplikasi diatas semua bisa jadi lebih menarik lagi dan keren tentunya. Dial pad menjadi semakin keren dan bernuansa iphone 6, jadi serasa pegang iphone di tangan deh.
5. Espier Screen Locker
Merupakan aplikasi lock screen seperti iPhone, kamu bisa mencoba aplikasi yang satu ini, kamu bisa mendapatkanya disini.
6. Aplikasi SMS iPhone
Untuk kalian berikut aplikasi di sms mirip seperti iPhone kamu bisa pakek aplikasi ini tapi dengan tampilan ala iOS 7 untuk penampakanya bisa liat dibawah, dan untuk mendapatkanya bisa klik disini.
Meskipun saat ini fitur SMS sudah jarang digunakan oleh pengguna smartphone dan lebih memilih WhatsApp sebagai aplikasi pesan utama, namun tetap saja beberapa aktivitas masih dilakukan dengan SMS.
Sebenarnya banyak cara yang bisa kita lakukan untuk merubah tampilan Android kita menjadi iPhone, meskipun Android kita tidak di root (tanpa root) bisa saja kita menerapkannya. Begitulah dan selamat mencoba.