Memori internal merupakan memori yang sudah tersemat ke dalam perangkat yang menjadi ruang penyimpanan berbagai jenis file. Salah satunya yakni memori internal pada smartphone.
Meskipun pada smartphone keluaran saat ini sudah tersemat penyimpanan lokal dengan kapasitas yang cukup besar.
Biasanya memori tersebut tidak hanya sebagai penyimpanan file tetapi juga aplikasi yang membuatnya terasa cepat habis.
Cara Menambah Memori Internal dengan Aplikasi
Namun, ada solusi untuk mengatasinya dengan aplikasi penambah memori internal pada android berikut ini :
1. App 2 SD Menambah Luas Memori Internal
Aplikasi penambah memori internal yang pertama adalah App SD atau yang biasa disebut dengan AppMgr. Memasang aplikasi ini akan menambah memori internal pada smartphone tanpa melakukan root.
Aplikasi ini juga dapat menambah memori menjadi beberapa GB. Meskipun tidak menambah kapasitas terlalu besar tetapi sudah cukup lumayan untuk menjadikan memori internal menjadi lebih longgar.
Cara kerjanya adalah memindahkan setiap aplikasi yang terinstall di memori internal ke SD Card agar memori internal lebih longgar.
2. Tambah Hingga 50 GB Memori dengan Aplikasi Mega
Mega atau yang dikenal dengan Mega Space adalah aplikasi yang mampu menambah memori hingga 50 GB. Oleh karena itu, aplikasi ini dapat menambah ruang penyimpanan internal pada smartphone.
Selain itu, aplikasi ini juga dapat mengenkripsi file dengan baik sehingga file menjadi lebih aman.
Mega Space sangat cocok bagi siapa saja yang ingin menyimpan file penting pada smartphone. Aplikasi ini dapat digunakan dengan melakukan registrasi akun Mega untuk mendapatkan kapasitas 50 GB gratis!
3. Memori Gratis dengan Google Drive
Bagi pemilik smartphone tentu sudah tidak asing lagi dengan Google Drive. Aplikasi ini merupakan aplikasi bawaan google yang biasanya sudah tersemat pada smartphone yang bisa dimanfaatkan untuk menyimpan dan membackup file.
Google Drive akan memberikan 15 GB ruang bagi siapa saja saat pertama kali membuat akun Gmail. Cukup besar untuk menyimpan berbagai macam jenis file yang ada pada smartphone sehingga menambah ruang penyimpanan internal menjadi lebih leluasa.
4. Tambah Memori Internal dengan Aplikasi Link 2 SD
Aplikasi penambah memori internal smartphone yang selanjutnya adalah Link 2 SD yang dapat menambah memori internal dengan leluasa. Selain itu, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk membuat partisi sendiri.
Namun, sayangnya aplikasi ini hanya diperuntukkan bagi smartphone yang sudah dilakukan proses root.
Meskipun harus melalui proses root, nyatanya aplikasi ini cukup banyak penggunanya. Hal ini dikarenakan Link 2 SD tidak hanya sebagai penambah memori tetapi juga memiliki berbagai fitur yang multifungsi.
5. Tambah Kapasitas Memori Dengan Swapper
Swapper juga merupakan aplikasi yang bisa digunakan untuk menambah memori secara gratis. Unduh aplikasi ini melalui play store dan install kemudian ikuti beberapa langkahnya.
Aktifkan menu Arcive Swap on Boot dan pada bagian Swap File Position pilih SD Card Partition. Masukkan kapasitas yang diinginkan untuk memori internal pada bagian Swap File Size dan simpan. Proses ini akan menambah kapasitas pada partisi aplikasi sesuai yang diinginkan.
6. Aplikasi One Drive dari Microsoft
Microsoft memang merambah ke dunia smartphone dengan mengeluarkan berbagai aplikasi andalannya yang bisa diakses di smartphone. Salah satunya yakni One Drive yang dapat difungsikan sebagai penyimpanan internal pada smartphone.
Aplikasi ini biasanya sudah tersemat pada smartphone keluaran baru yang dilengkapi dengan OS Windows Phone. Kapasitas penyimpanannya yang bisa digunakan yakni sebesar 5 GB secara gratis.
Baca juga :
- 3 Trik Agar Memori Internal Longgar Tidak Berat di Android
- Hp Lemot Padahal Aplikasi Sedikit? Begini 7 Cara Ampuh Mengatasinya
- Cara Melegakan RAM Android Tanpa Root untuk Menambah Kecepatan
Itulah 6 aplikasi penambah memori internal pada smartphone yang bisa dicoba untuk memperluas kapasitas smartphone. Pada umumnya penambahan memori menggunakan aplikasi tersebut tidak membahayakan smartphone.
Oleh karena itu, banyak orang yang menggunakan aplikasi tersebut demi memberikan ruang bagi memori internal. Khusus untuk penyimpanan online, silahkan aktifkan data anda untuk melakukan sinkronisasi data.