15 Aplikasi File Manager (Pengelola Berkas) Terbaik untuk Android

File manager merupakan tempat pengelola file dalam smartphone, tentunya sudah ada di setiap ponsel yang dimiliki oleh setiap orang.

Dengan aplikasi ini kalian bisa mengelola file yang tersimpan di memori internal maupun eksternal (Sd Card).

Namun tidak semua aplikasi file manager bawaan smartphone bisa memberikan fitur-fitur expert seperti yang ada pada file manager pihak ketiga.

Padahal ada banyak sekali aplikasi pengelola file yang bisa kita gunakan baik di ponsel root dan tanpa root. Berikut rekomendasi dari kami:

15 Aplikasi File Manager Terbaik untuk Android

1. Files by Google

Files by Google

Aplikasi ini mestinya sudah kalian kenal. Karena aplikasi ini diluncurkan oleh Google LLC yang berfungsi sebagai aplikasi pengelola file.

Adapun keunggulan aplikasi ini ialah dapat memindahkan file, menyalin, menghapus, melakukan backup data, dan menghapus file junk.

Keunggulan yang lainnya ialah dapat digunakan dalam mode offline, bisa mengkosongkan setiap ruang yang membutuhkan percadangan, dapat menemukan file dengan cepat, dapat pula mencadangkan file ke Google Drive.

Dengan penggunaan files by google kalin akan ditawarkan aplikasi free space yang dapat menyimpan data jika memori hp kalian sudah penuh.

2. Cx File Explorer

Cx File Explorer

Selanjutnya pada urutan kedua ada Cx File Explorer. Dengan aplikasi ini kalian akan dimanjakan dengan berbagai fitur yang menarik. Dilihat dari bentuknya saja jelas sudah modern dan tentunya sangat kekinian.

Disini kalian akan dimanjakan dengan beberapa fitur menarik seperti file dan folder, kalian dapat mengakses file pada penyimpanan online, dapat mengelola aplikasi, dan menganalisis penyimpanan.

Dengan tampilannya yang keren tentu akan membuat kalian tambah betah dengan file manager yang satu ini. Tunggu apalagi? Yuk cobain langsung di play store.

3. Manajer File ASTRO

Manajer File ASTRO

Manager File ASTRO adalah sebuah aplikasi dengan fitur yang lengkap dan bebas iklan, jadi cocok buat kalian yang tidak terlalu suka dengan iklan.

Aplikasi ini juga dapat membantu kalian dengan mengelola berkas yang tersimpan di memori internal, kartu memori dan penyimpanan cloud.

Manager File ASTRO juga menyediakan fitur download bawaan yang dapat memudahkan kalian dalam mengunduh aplikasi yang berukuran besar.

Adapun fitur lain yang ditawarkan oleh aplikasi ini adalah kompres dan ekstrak file. Dapat mengelola berkas yang ada pada kartu sd, juga tersedianya manajemen penyimpanan cloud dan manager aplikasi.

4. ES File Explorer

ES File Explorer

Aplikasi file manager selanjutnya adalah ES File Explorer yang dibuat oleh mobile tower. Aplikasi ini bisa melakukan pencarian untuk menemukan data kalian yang tertimbun dengan data yang lain.

Kalian juga bisa mengunduh aplikasi ini secara gratis, namun es file explorer juga menyediakan versi premium yang bisa kalian nikmati tanpa iklan.

Terdapat fitur untuk pembersih RAM, transfer file ke PC tanpa usb juga dilengkapi tema yang bermacam macam.

Juga diilengkapi dengan manager root dan juga tersedianya perlindungan file dengan kode PIN supaya tidak sembarangan orang bisa membuka file yang ada di smartphone kalian.

5. ZArchiver

ZArchiver

ZArchiver yang dirancang oleh ZDevs Yang sering digunakan untuk mengekstrak font pada smartphone. Aplikasi ini sangat berbeda dengan yang lainya, karena aplikasi ini hanya fokus pada arsip saja.

Misalnya arsip dalam bentuk zip ataupun rar. Semua bisa anda ekstrak dengan mudah dan cepat. Juga aplikasi ini menyediakan fitur untuk membuat arsip yang di password.

Seperti yang sudah kita sebutkan diatas bahwa aplikasi ini sering digunakan untuk mengekstrak font. Seperti menambahkan font PicSay Pro di Android dll.

6. Solid Explorer File Manager

Solid Explorer File Manager

Solid Explorer File Manager ini dikembangkan oleh NeatBytes ini telah dibuat menggunakan material design yang inovatif.

Aplikasi ini juga menyediakan dua panel yang berfungsi mempercepat pengelolaan file.

Adapun fitur utama dari aplikasi ini adalah adanya dua panel idependen, juga menyediakan berbagai kustomisasi dan ikon, skema warna dan tema, mendukung FTP dan dapat mengakses root sistem.

7. EZ File Explorer

EZ File Explorer

Aplikasi ini memiliki nama yang sama dengan pemiliknya yaitu EZ File Explorer. Aplikasi ini juga aman untuk diterapkan di smartphone kalian. KarenaEZ File Explorer dibuat secara mempesona dengan tampilan minimalis.

Adapun fitur bawaan dari aplikasi ini adalah manajer file dan folder, juga dapat melakukan koneksi file jarak jauh dan dapat mengirim file dan lainnya.

Dengan rating 4,4 yang didapatkan di play store, tentu aplikasi ini patut untuk direkomendasikan kepada pengguna.

8. FX File Explorer

FX File Explorer

File manager yang dirancang oleh NextApp. Di desain dengan modern khusus untuk para pengguna smartphone jaman now.

Dilengkapi perpaduan warna dan kontras, sehingga kalian tidak akan merasa bosan saat menggunakannya.

Dilengkapi beberapa fitur yang tak kalah menarik dengan aplikasi lainnya. Seperti dapat melindungi smartphone kalian dari tangan-tangan yang jahil dan suka iseng dengan cara membuat privasi.

Adapun pengeditan file dan lain sebagainya. Untuk pengguna smartphone dengan sistem Android 8.0 keatas harus ada izin melalui perkiraan lokasi. Pengaturan ini akan muncul pada saat kalian baru membukanya.

9. Explorer

Explorer

Didalam aplikasi ini terdapat layanan versi gratis dan premium. Dalam versi premium kalian akan menemukan persamaan fitur dengan explorer, meskipun dikatakan sama tapi fitur tambahan dari versi pro ini sangat menarik.

Adapun fitur unggulan diantaranya bisa memindahkan file dengan cepat, dapat melakukan pembuatan file arsip dan juga bisa mengekstrak file arsip dalam jenis apapun.

Tersedia juga opsi untuk penyimpanan awan, dengan fitur ini kita bisa melakukan backup ke Google Drive dan juga Dropbox. Jadi saat memori penuh, kalian tinggal melakukan backup ke cloud storage.

10. Simple File Manager

Simple File Manager

Simple File Manager cocok buat kalian yang suka terhadap kesederhanaan. Meskipun fitur yang dimiliki tidak terlalu banyak namun sangat bermanfaat buat kalian.

Berikut beberapa fitur utamanya seperti dapat mengubah nama file, menyalin, memindahkan file, menghapus file dan fitur layaknya pengelola file pada umumnya.

Dengan aplikasi ini kalian bisa menyembunyikan data-data yang penting agar tidak terlalu mudah dilihat orang. Dan bisa mengunci file maupun folder yang bersifat rahasia.

11. Amaze File Manager

Amaze File Manager

Adalah sebuah aplikasi yang dikembangkan oleh Team Amazedan bersifat open source. Amaze file juga menyediakan beberapa fitur dasar seperti memindahkan file, dapat menyalin file, menghapus dan mengekstrak.

Aplikasi ini akan memanjakan kalian dengan beragam tema dan ikon yang sangat keren dan kekinian. Sehingga tidak akan cepat bosan berlama-lama berada didalamnya.

Smooth saat digunakan dan juga karena open source, siapa saja bisa mengembangkannya dan menjadikannya lebih powerfull lagi dalam mengelola file.

12. GM Files

GM Files

Aplikasi yang di usung oleh General Mobile Official ini dapat kalian gunakan secara gratis tanpa iklan.

Dilengkapi dengan fitur pintar yang dapat mengkategorikan file berdasarkan jenisnya. Seperti foto, video, music dll.

Aplikasi ini juga dapat menganalisis ruang penyimpanan kartu SD dan memori internal sehingga dapat menemukan apa saja file yang memiliki size besar dan tidak terlalu penting.

Dengan ini smartphone kalian akan menghemat ruang penyimpanan secara optimal. Jadi tunggu apalagi? Langsung coba aja unduh di play store dan nikmati fiturnya.

13. File Commander

File Commander

Aplikasi File Commander di desain dengan intutif. Kalian juga dapat mengelolah file secara terperinci.

Adapun fitur menarik yang dimiliki aplikasi ini adalah dilengkapi fitur file converter yang bisa mengubah format file sampai 1200.

Kalian juga bisa mengganti nama file, menghapus, memindahkan file ke dalam folder yang kosong dan masih banyak lagi.

Aplikasi ini juga dapat memudahkan pengguna untuk terhubung dengan perangkat lain disekitarnya menggunakan media perantara Bluetooth.

14. Root Explorer

Root Explorer

Root Explorer merupakan aplikasi pengelola berkas khusus untuk ponsel Android yang sudah di root. Dengan aplikasi ini kita bisa mengakses file sistem bahkan yang penting.

Aplikasi ini juga dapat mengekstrak segala file arsip seperti misalnya rar, zip dan lainnya. Root Explorer bahkan mendukung penyimpanan awan seperti backup gratis ke Google Drive, Dropbox dan Box.

Pokoknya aplikasi ini wajib banget buat user root yang membutuhkan pengelola berkas yang canggih.

15. X-plore File Manager

X-plore File Manager

Saya sendiri sudah sejak masih pegang Symbian kenal dengan aplikasi file manager yang satu ini. X-plore File Manager memiliki tampilan yang mudah dipahami dan juga penyusunan file yang tersusun rapi.

Aplikasi ini juga mendukung USB OTG dan juga transfer file via SFTP ke hosting maupun website. Bahkan aplikasi ini dapat membaca file pdf tanpa bantuan aplikasi pihak ketiga.

Aplikasi ini sangat rekomended bagi kalian pengguna awam dan juga expert. Didalamnya juga sudah disediakan fitur untuk melakukan backup ke penyimpanan awan secara gratis.

Bagaimana sudah ada yang ingin kamu coba? Tentu semuanya bagus dan memiliki kekurangan maupun kelebihannya masing-masing. Kalian hanya tinggal sesuaikan dengan kebutuhan, dan selamat mencobanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini