Indosat merupakan salah satu provider penyedia layanan paket internet di Indonesia. Tidak sedikit yang menggunakan paket internet dari provider ini. Namun bagi pengguna nomor baru, tentu bingung bagaimana cara mengecek paket internet Indosat ini. Berikut panduannya:
Cara Mengecek Paket Internet Indosat Bagi Pengguna Baru
1. Melalui Menu “Dial-Up”
Cara mengecek paket internet Indosat yang pertama adalah melalui menu ”dial-up” yang dapat diakses langsung melalui ponsel.
Keuntungan menggunakan cara ini adalah pengguna tidak memerlukan akses internet, cukup melalui fitur telepon yang sudah ada di ponsel.
Metode atau cara ini juga sangat mudah untuk dilakukan karena sama persis seperti saat menelepon seseorang.
Bedanya, pengguna harus memasukkan kode tertentu untuk mengecek paket internet. Berikut ini langkah-langkahnya:
- Pergi ke fitur telepon, biasanya dengan logo telepon dari homescreen ponsel.
- Pastikan sudah berada pada keypad atau papan ketik nomor.
- Ketik kode *123# pada keypad. Tekan tombol OK/YES/CALL.
- Pilih angka 22 yang berisi menu “info” pada menu yang muncul otomatis.
- Pijit OK atau send.
- Pilih angka 5 yang berisi menu “cek status” untuk mengecek paket internet.
- Tekan send.
- Ketik atau pilih nomor 1 yang berisi menu “paket internet” untuk mengetahui paket internet apa yang sedang digunakan.
- Muncul notifikasi otomatis lewat SMS yang berisi informasi paket internet.
Untuk menggunakan cara ini, pastikan ponsel sedang tidak dalam keadaan mode pesawat. Jika ponsel sedang dalam mode ini, maka akan mengakibatkan pengguna tak dapat melakukan panggilan. Selain itu, menu dial-up ini juga dapat digunakan untuk mengecek promo dan paket lainnya.
2. Melalui Aplikasi MyIM3
Cara yang kedua yaitu melalui aplikasi MyIM3 yang bisa diunduh baik di ponsel Android maupun ponsel IOS.
Aplikasi ini dibuat untuk memudahkan pengguna dalam mengecek segala yang berkaitan dengan fitur dan promo dari Indosat. Kelemahannya, aplikasi ini memerlukan koneksi internet.
Meski demikian, cara ini merupakan cara tercepat untuk mengecek fitur dan promo. Begitu juga dengan mengecek paket internet, pengguna tak akan menghabiskan waktu karena prosedur yang panjang seperti melalui menu dial-up. Berikut ini cara mengeceknya:
- Unduh dahulu aplikasi MyIM3 bisa dari Play Store atau App Store.
- Pasang aplikasi tersebut di ponsel.
- Buka aplikasi MyIM3 yang sudah terpasang.
- Daftarkan profil dan nomor ponsel terlebih dahulu.
- Log in menggunakan data yang sudah didaftarkan.
- Muncul tampilan home dari aplikasi MyIM3.
- Tekan kolom kotak sebelah kanan atas yang bertuliskan “kuota”.
- Muncul informasi lengkap mengenai jenis paket internet yang aktif, jumlah kuota tersisa, jumlah pulsa tersisa, dan masa berlaku kartu.
Sebelum menggunakan cara ini, pastikan memori ponsel mencukupi agar proses pengunduhan aplikasi berhasil.
Selain itu, jangan lupa untuk mengaktifkan koneksi internet baik melalui Wifi, menggunakan paket internet dari provider lain, atau melakukan tethering dengan orang lain.
3. Melalui SMS
Cara mengecek paket internet Indosat yang terakhir ini sebenarnya adalah cara yang sudah mulai ditinggalkan. Meski begitu, masih ada keuntungannya yaitu tidak memerlukan akses internet.
Kelemahan dari cara ini adalah pengguna baru harus menyimpan nomornya dan menghafal kata kunci yang digunakan untuk mengecek.
Tapi masih bisa disiasati dengan tidak menghapus histori SMS pertama kali, jadi aman jika pengguna lupa.
Langkahnya adalah sebagai berikut:
- Pergi ke fitur SMS pada ponsel yang memiliki logo seperti gambar surat.
- Masukkan nomor 363 pada kolom penerima.
- Ketikkan kata kunci “usage” pada kolom teks. Tekan kirim atau send.
- Muncul balasan dari IM3 Paket yang berisi informasi paket internet.
Demikianlah cara mengecek paket internet Indosat yang bisa dicoba. Diharapkan ketiga cara di atas dapat membantu pengguna baru nomor Indosat untuk tidak lagi bingung bagaimana cara mengecek paket internetnya.