AndroidGaul.id – Kalian punya speaker bluetooth dirumah tapi belum ngerti cara mengetahui baterai penuh saat di cas? Gak perlu khawatir, karena kali ini kita akan bagikan tipsnya.
Seperti yang kita tau bersama bahwa ada banyak sekali speaker bluetooth yang beredar di pasaran seperti merk JBL, i7s, Samsung, Bose dan masih banyak lagi.
Semuanya memiliki keunggulan masing-masing juga memiliki harga yang berbeda pula. Namun jika dilihat, mungkin memang orang lebih familiar dengan merk JBL ketimbang yang lain.
Speaker bluetooth sangat membantu sekali untuk kita yang suka mendengarkan musik terutama saat berada diluar ruangan, karena dengan bantuan speaker eksternal tersebut kita bisa mendengarkan musik dengan volume yang nyaring.
Juga sangat cocok untuk digunakan menonton film bersama teman didalam ruangan, mengingat speaker pada ponsel yang kecil sehingga kurang leluasa saat menonton film.
Tentu saja spekaer bluetooth juga memerlukan daya untuk bisa hidup, dan sama seperti halnya ponsel, perangkat ini juga menggunakan baterai sebagai daya agar bisa mengeluarkan suara.
Namun sepertinya masih banyak yang belum tau bagaimana cara mengecek baterai speaker bluetooth penuh saat di cas.
Cara Mengetahui Baterai Speaker Bluetooth Penuh
Meskipun ada banyak sekali produk speaker bluetooh diluar sana, namun biasanya terdapat lampu indikator yang menandakan apakah baterai sudah penuh atau belum saat di cas.
Dan itulah satu-satunya cara untuk mengetahui baterai speaker bluetooth penuh dengan akurat.
Sedikit tips dari AndroidGaul agar baterai speaker bluetooth kalian awet dan tidak cepat kembung, usahakan saat di charge jangan dihidupkan atau digunakan, misalnya memutar musik. Dan juga pastikan baterai sudah penuh saat kalian ingin menggunakannya.
Selain itu, jaga jangan sampai baterai speaker bluetooth kalian habis atau pada kondisi 0%, karena jika hal ini terjadi secara berulang-ulang maka baterai akan cepat mati dan tidak akan berfungsi kembali.
Mengapa saya bisa bilang seperti itu? Karena saya sendiri punya laptop jadul dirumah, saya baru saja mengganti baterainya karena yang lama sudah tidak bisa digunakan.
Namun karena saya sering lupa dan laptop tersebut lebih sering mati sendiri hingga baterai kosong, dan saat ini dia tidak bisa dihidupkan apabila tidak di colok ke charger.
Nah dari itulah kita bisa simpulkan bahwa baterai yang awet adalah yang sering dirawat dan dijaga kondisinya, sekian beberapa tips dari kami semoga bermanfaat dan jangan lupa di share ya.