Lupa password sudah menjadi hal yang lumrah dialami oleh siapapun dan pada akun apapun termasuk Gmail. Namun tidak perlu khawatir, karena ada cara mengetahui password Gmail tanpa reset yang mudah untuk membantu pengguna mengingatnya kembali.
Cara untuk mengetahui password Gmail tersebut dapat dilakukan dengan mudah jika sebelumnya sudah tersimpan ke browser.
Namun, pada artikel ini akan dijelaskan pula cara mengetahui password Gmail yang tidak tersimpan di browser. Semuanya dapat dilakukan melalui perangkat apapun. Langsung saja masuk ke pembahasan di bawah ini.
Cara Mengetahui Password Gmail yang Tersimpan di Browser
Biasanya, saat pertama kali login ke Gmail, browser akan memberi opsi untuk menyimpan password.
Jika opsi itu diaktifkan, maka selanjutnya pengguna tidak perlu mengisi password secara manual tiap kali ingin login kembali di perangkat yang sama.
Dengan begitu, password Gmail dapat dilihat melalui browser-browser tersebut.
1. Melalui Google Chrome
Berikut dapat diikuti langkah-langkah mengetahui password Gmail melalui Google Chrome:
- Buka peramban Google Chrome baik di PC maupun HP.
- Buka menu Settings yang ada di balik ikon titik tiga bagian layar kanan atas.
- Pada halaman menu Settings, pilih bagian ‘Password’. Di bagian itulah, pengguna dapat melihat password Gmail yang tertaut dengan peramban Chrome.
2. Menggunakan Microsoft Edge
Melalui Microsoft Edge, lakukan langkah-langkah berikut ini untuk mengetahui password Gmail yang lupa:
- Buka peramban Microsoft Edge yang menyimpan data Gmail.
- Buka halaman Settings dan pilih menu ‘Password & Autofill’.
- Selanjutnya klik opsi ‘Manage Password’. Di situ akan ditampilkan password Gmail yang tersimpan.
3. Menggunakan Mozilla FireFox
Langkah-langkah mengetahui password Gmail melalui Mozilla firefox dapat diikuti seperti berikut ini:
- Buka peramban Mozilla Firefox yang biasa digunakan dan sudah tertaut dengan akun Gmail yang dimaksud.
- Buka menu Settings dan menuju ke bagian ‘Privasi dan Keamanan’.
- Pada bagian itu, klik ’Info Masuk Tersimpan’. Maka, pengguna akan diperlihatkan password Gmail yang tersimpan.
4. Melalui Safari pada Macbook
Khusus pengguna Macbook, mengetahui password Gmail dapat juga dilakukan melalui peramban Safari. Caranya seperti berikut:
- Buka peramban Safari dan menuju ke halaman menu Preference
- Klik bagian ‘Password’ dan cari ‘Gmail’. Jika diklik di situ, password Gmail yang lupa tadi akan ditampilkan.
Cara Mengetahui Password Gmail yang Tidak Tersimpan di Browser
Memang mudah mengetahui password Gmail yang sebelumnya sudah tersimpan di browser. Namun bagaimana jika pengguna tidak pernah menyimpan data akunnya?
Untungnya, ada juga cara mengetahui password Gmail tanpa reset selain menggunakan data yang tersimpan di browser.
Caranya mudah saja, yaitu dengan memanfaatkan fitur ‘Lupa Password’ bawaan Gmail. Begini langkah-langkahnya:
- Pengguna cukup menuju halaman login Gmail seperti biasa dan masukkan email akun yang dimaksud.
- Klik opsi ‘Lupa Password’ yang ada di bagian bawah.
- Pada tahapan selanjutnya, pengguna akan diminta melakukan verifikasi dengan nomor telepon. Jika tidak ada, data-data terkait akun Gmail akan diminta. Mulai dari waktu pembuatan akun, data diri, email pemulihan, dll.
- Lengkapi semua data yang wajib diisi. Nantinya pihak Gmail akan mengirim pemberitahuan untuk reset password melalui email cadangan atau nomor telepon yang tertaut.
Itu dia beberapa cara mengetahui password Gmail tanpa reset yang bisa dilakukan baik menggunakan perangkat komputer, laptop, maupun smartphone. Salah satu cara di atas dapat langsung dicoba saja sesuai kondisi akun Gmail, apakah tertaut di browser atau tidak.