3 Cara Ampuh Menghilangkan Iklan di PicsArt Android (100% Work)

PicsArt adalah sebuah aplikasi edit foto yang sudah populer dikalangan pengguna Android. Namun bagaimana cara menghapus iklan pada PicsArt yang sering mengganggu saat edit foto?

Aplikasi ini disukai oleh remaja kekinian karena bisa membuat foto jadi tampak bagus dengan berbagai efek yang ditawarkan. Selain bisa membuat foto bokeh, aplikasi ini juga dilengkapi dengan fitur kolase foto yang dapat memudahkan pengguna menggabungkan foto di Android.

PicsArt memang tersedia gratis, namun terdapat iklan yang sesekali muncul didalamnya. Tidak heran, sebab iklan akan memberikan mereka sejumlah uang untuk bisa terus mengurus aplikasi yang mereka besut.

Namun terkadang jengkel juga saat iklan yang muncul sangat sering bahkan mengganggu saat kita mengedit foto. Juga biasanya iklan akan tampila saat kita baru pertama kali masuk kedalam aplikasi.

Oleh karena itu disini kami akan berikan beberapa cara menghilangkan iklan di PicsArt yang ampuh.

Cara Menghilangkan Iklan di Aplikasi PicsArt Android

Untuk menghilangkan iklan pada PicsArt sangat mudah, bisa dilakukan oleh siapapun dan tanpa harus memiliki skill khusus. Meskipun tersedia versi pro dimana tidak akan ada iklan didalamnya.

Namun masih ada beberapa cara sehingga anda tidak perlu harus membelinya terlebih dahulu. Dibawah ini 3 cara yang bisa anda lakukan.

1. Matikan Data Seluler atau Koneksi Internet

Data Seluler

Iklan yang muncul di aplikasi PicsArt tentunya memiliki jembatan penghubung yaitu internet. Dalam sebuah aplikasi yang sudah disisipi iklan akan secara otomatis menampilkan ads saat kita mengaktifkan paket data seluler.

Namun tidak selalu saat kita mengaktifkan data akan muncul iklan, seperti pada pengguna kuota sosmed khusus youtube, facebook dan whatsapp tidak akan melihat yang namanya iklan dalam aplikasi.

Maka dari itu jika ingin menghilangkan iklan di PicsArt, cara paling mudah yaitu dengan mematikan data seluler. Simpel saja, saat kalian ingin edit foto silahkan matikan data dan hidupkan lagi jika kalian sudah selesai.

2. Aktifkan Mode Pesawat

Aktifkan Mode Pesawat

Mode Pesawat atau Airplane Mode adalah fitur dimana kita akan mematikan data dan juga jaringan pada smartphone. Mode ini sering digunakan pada saat kita berada dalam pesawat terbang.

Mengapa dalam pesawat harus mematikan data dan sinyal? Tujuan kita mengaktifkan mode pesawat adalah agar tidak ada sinyal yang mengganggu terhadap sinyal pesawat atau komunikasi radio yang berlangsung antara pilot dengan operator maskapai penerbangan.

Kalian juga bisa menggunakan mode ini untuk menghilangkan iklan di PicsArt. Cara kerjanya sama dengan cara pertama dimana cara ini akan menghentikan data internet pada ponsel.

Karena tidak ada koneksi internet, otomatis iklan yang akan tampil di picsart tidak akan ditayangkan.

Karena pada cara kedua ini mematikan dua fungsi yaitu data seluler dan sinyal, otomatis hp kamu tidak akan bisa menerima panggilan, sms dan juga chat WhatsApp.

3. Gunakan Aplikasi PicsArt Premium (Gold)

PicsArt sebenarnya sudah menyediakan versi Premium (Gold) khsusus kamu yang ingin menggunakan aplikasi edit foto ini tanpa iklan. Dimana pada versi ini ada banyak tambahan fitur juga kelebihan dibandingkan versi gratis.

Aplikasi PicsArt Premium (Gold)

Versi Gold ini bisa kalian dapatkan dengan harga Rp 164.000/tahun atau jika ingin mencoba bulanan yaitu Rp 7.000/bulan. Namun kamu bisa mencoba uji gratis terlebhi dahulu selama 3 hari.

Kelebihan Menggunakan PicsArt Gold

Berikut ini adalah kelebihan-kelebihan yang akan kalian dapatkan apabila berlangganan PicsArt Gold. Pembayaran bisa melalui pulsa maupun credit card.

  • Tanpa iklan (Hapus Permanen)
  • Lebih banyak fitur pada versi Premium / GOLD
  • Update langsung dari pihak pembuat aplikasi
  • Mendapatkan item-item menarik yang ditawarkan
  • Mendapatkan dukungan langsung dari pengembang aplikasi
  • Mendapatkan service premium, jadi kamu bisa tanya-tanya hal apa saja yang berkaitan dengan PicsArt dan seputar edit foto

Menarik bukan? Keunggulan-keunggulan diatas hanya bisa kalian dapatkan pada versi Gold. Jadi disini kita membayar setahun sekali lalu mendapatkan semua fitur diatas juga selama setahun.

Namun untuk versi premium atau gold lebih cocok bagi kalian yang memang ingin serius dalam memahami edit foto. Kalau hanya penggunaan harian biasa seperti membuat foto kolase ataupun editing ringan, tidak perlu sampai membeli yang versi premium.

Cukup dengan versi gratis saja kalian sudah bisa mengedit foto sepuasnya dengan fitur-fitur yang juga tidak kalah lengkap dengan aplikasi edit foto standar.

Baca juga : Prisma: Cara Edit Foto Menjadi Lukisan di Android

Kesimpulan

Saya tidak menyarankan kalian untuk menghilangkan iklan di PicsArt dengan cara menggunakan aplikasi pihak ketiga yang membutuhkan root. Karena hal itu akan menyebabkan iklan hilang permanen dan tentu akan mematikan pendapatan dari pihak developer.

Ini akan sangat merugikan pihak pembuat aplikasi. Jadi sebanarnya tidak apa-apa jika hanya satu dua kali iklan akan tampil di aplikasi tersebut karena itu adalah bentuk dukungan kita terhadap pembuat PicsArt agar terus mengembangkan aplikasi yang dibuatnya.

Dan itulah beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk menghilangkan iklan di PicsArt. Apakah tutorial diatas bermanfaat? Jika iya, silahkan bagikan artikel ini ke sosial media dan jangan lupa untuk tag temanmu yang juga menggunakan PicsArt ya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini