Saat ini instagram merupakan media sosial yang sangat populer dikalangan anak remaja. Di instagram kalian bisa berbagi pengalaman yang sangat berharga dengan teman-taman, kita juga bisa bertukar pendapat melalui komentar yang disediakan.
Tidak hanya itu, melalui instagram kalian juga bisa membagikan momen bahagia yang diabadikan lewat foto atau video yang sangat menarik.
Nah dengan begitu kalian juga bisa menjadi seorang selebgram yang sangat terkenal.
Apa itu Selebgram?
Jika pada televisi kita mengenal orang-orang dengan sebutan selebriti atau artis, maka di Instagram akun-akun yang memiliki pengikut banyak adalah seorang Selebgram.
Dengan menjadi selebgram kita bisa jadi kaya loh, gk percaya? Coba deh liat ria ricis skrg, dulu sebelum terjun ke dunia YouTube dia adalah seorang selebgram yang sukses.
Berbagai macam selebritis terkenal di instagram seperti selebgram cilik, remaja hijab dan lain-lainnya.
Supaya menjadi selebgram yang terkenal kalian harus memperoleh follower yang berjumlah ribuan bahkan sampai jutaan.
Untuk memperolehnya bukanlah hal yang sangat mudah, karena tidak semua selebgram mengandalkan dari followersnya saja.
Karena akun IG selebgram juga membutuhkan likers dan comments yang banyak dari setiap postingan.
Untuk menjadi seorang selebgram kalian harus mengikuti beberapa tips dibawah ini.
Cara Menjadi Selebgram Sukses dan Terkenal dengan Cepat
1. Membuat Caption yang Menarik
Untuk menjadi seorang selebgram yang terkenal kalian harus panda-pandai membuat caption yang dapat menarik perhatian orang. Cara mudah kalian hanya mengapluad foto dan disertai dengan kata-kata mutiara.
Namuan caption yang kalian upload harus sesuai dengan foto dan video yang bersangkutan.
Buatlah kata-kata yang sedikit namun kaya akan maknanya, dengan begitu orang lain tidak akan merasa bosan untuk membaca caption yang kalian buat karena telah nyambung dengan foto yang kalian sisipkan.
Untuk menciptakan caption atau quotes didalam foto, kalian bisa gunakan aplikasi edit foto dengan teks.
2. Buat Jadwal Postingan
Cara yang kedua untuk menjadi selebgram yang terpopuler kalian harus pandai-pandai mengatur jadwal postingan setiap harinya.
Biasanya waktu yang tepat untuk melakukan postingan di instagram pada saat sore dan malam hari.
Mengingat bahwa rata-rata pengguna instagram itu dari kalangan anak remaja yang masih sekolah. Lain lagj jika kita melakukan postingan pada saat malam hari, maka otomatis tidak ada orang yang melihat.
3. Memberikan Kesan Bagi Followers
Selanjutnya untuk menjadi selebgram yang terkenal ikuti tips ini yaitu memberikan kesan positif kepada para followers. Jangan sampai kalian terkenal sebagai selebgram yang negatif.
Saya sarankan untuk kalian yang ingin menjadi seorang selebgram yang terkenal, kalian harus mampu menjadi orang yang bermanfaat bagi orang lain, sehingga orang lain akan menganggap kita menjadi orang yang bijak dan dapat dijadikan panutan yang baik untuk dirinya.
Jika ada sebuah komen yang tidak bagus seharusnya kalian bersabar saja, berikanlah respon positif kalian, tunjukkan pula sifat rendah hati kalian.
Karena setiap orang yang mau sukses mesti ada saja hambatan yang akan membuat kita menjadi sangat buruk dimata orang lain.
4. Buatlah Profil yang Menarik
Selain beberapa poin diatas yang bisa membuat kalian menjadi sebgram yang terkenal, kalian juga bisa menggunakan profil yang menarik supaya orang lain ada keinginan untuk mengikuti kita di instagram.
Selain tampilan foto yang cantik dan tampan, tidak ada salahnya sisipkan tulisan bio yang bermakna, yang berkaitan dengan keadaan kalian.
Kalian juga bisa mengatur konten postingan atau feed foto bahkan video yang dapat menarik orang lain. Dan tambahkan pula beberapa highlight story dilengkapi dengan isi dan cover yang dapat menarik perhatian orang.
5. Upload Foto dan Video yang Berkualitas
Instagram memang mempunyai kegunaan untuk mengapluot foto dan vidio yang berkualias bagus.
Baca juga : 5 Cara Mengatasi Video Pecah di Instagram Agar Kembali Bagus
Nah dengan begitu maka orang lain akan tertarik dengan unggahan yang kalian buat. Sebelum melakukan upload, ada baiknya perhatikanlah terlebih dahulu kualitasnya.
Bisa diperbaiki dengan cara di edit atau pilih saja foto dan video melalui hasil rekaman yang sangat bagus. Agar tidak mengecewakan para followers.
Saya sarankan juga jangan terlalu keseringan mengunggah foto hasil selfie yang hanya bertujuan tidak jelas seperti ingin dipuji, ingin pamer dan lain sebagainya.
Hal seperti itulah yang akan membuat para followers yang berada diinstagram akan merasa bosan dan jenuh.
6. Gunakan Aplikasi Pendukung
Tidak lengkap rasanya jika foto dan video yang akan di unggah tidak berkualitas. Maka dari itu kalian memerlukan aplikasi pendukung yang bisa dijadikan bahan editan foto dan video supaya terlihat keren.
Dengan begitu kalian bisa membuat feed instagram yang rapi, bagus, unik, dan sederhana.
7. Berkolaborasi dengan Selebgram Lain
Cara dan tips yang dapat membuat kalian menjadi seorang selebgram dadakan adalah membuat kolaborasi dengan selebgram yang lain.
Buatlah kolaborasi yang baik dan unik sehingga orang lain merasa nyaman dengan kita. Maka jika kalian berhasil otomatis banyak followers yang menyukainnya.
8. Gunakan Hastag
Hastag juga sangat dibutuhkan saat kita membuat caption postingan. Seperti menambahkan pagar atau hastag supaya postingan kalian muncul dalam tampilan pencarian saat ada kata kunci terkait.
Ternyata hastag mempunyai pengaruh yang besar terhadap instagram. Jika hastag yang kita buat sesuai dengan postingan kalian.
Apalagi bisa membuat para followers mengikuti kita. Maka kalian akan menjadi seorang selebgram dadakan.
Bahkan teknik ini banyak digunakan oleh aplikasi like ig yang sampai saat ini masih sangat ampuh.
9. Miliki Akun Sosmed Lain
Selain instagram kalian juga perlu memiliki akun media sosial yang lain seperti facebook, twitter, dan lain sebagainya.
Selain itu akun youtube juga sangat bermanfaat bagi kalian yang ingin menjadi selebgram, karena dengan ini kalian bisa membagikan video seperti daily vlog yang dapat menarik perhatian orang.
10. Rutin Membuat Instagram Stories
Selain memiliki banyak akun di media sosial, kalian harus lebih rutin lagi mengunggah snapgram supaya para followers kalian tahu saat kalian melakukan kegiatan.
Jangan lupa berikan hastag atau lokasi pada story instagram kalian. Karena dengan begini kalian akan secara mudah ditemukan saat orang lain dalam proses pencarian.
Tapi kalian harus berhati-hati dalam mengunggah storynya. Jangan sampai kalian membuat spam instastory yang bisa membuat followers menjadi tidak nyaman dengan kita.
Baca juga : Kenapa Instagram Tidak Bisa Dibuka? Begini 6 Cara Mengatasinya
11. Melakukan Giveaway
Cara lain yang dapat kalian capai agar menjadi seorang selebgram yang terkenal iyalah melakukan give Away pada followers.
Supaya followers kalian merasa senang dan dengan begitu pula pengguna lain akan mem-follow akun instagram kalian.
Teknik biasanya banyak digunakan oleh akun IG olshop untuk memperluas followers mereka.
12. Beralih ke Akun Bisnis
Akun bisnis juga dapat membantu kalian untuk menjadi seorang selebgram yang terkenal. Lewat akun bisnis kalian bisa mengontrol aktifitas yang ada di instagram. Seperti mengontrol viewers stories dan lain-lain.
Selain itu juga kalian bisa melakukan promosi setiap postingan yang kalian buat. Supaya orang lain dapat melihat dengan hobi yang sama.
13. Jangan Spam Hastag
Hastag memang sengaja dibuat agar postingan kita bisa dengan mudah dicari oleh orang lain, tapi jangan sekali kalian melakukan spam pada hastag, sesuaikan saja hastag yang kalian buat dengan foto yang akan diposting.
Jika hastag kalian terlalu banyak, otomatis orang lain akan merasa malas untuk melihatnya. Sehingga kalian tidak akan memperoleh follower.