Cara Menukar Poin BonsTri (Bonus Tri) dengan Pulsa atau Kuota Internet

AndroidGaul.id – Di era yang sudah serba internet ini para provider tidak mau kalah dalam bersaing menawarkan fitur dan kemudahan bagi pelanggannya, salah satunya adalah tri dengan program baru yang bernama BonsTri atau singkatan dari Bonus Tri.

Cara Menukar Poin BonsTri

Ini merupakan upaya dari pihak tri agar pengguna tidak pindah lain hati dan terus melakukan isi ulang untuk mendapatkan poin sebanyak-banyaknya. Hal ini tentu juga menguntungkan bagi pengguna sebab mendapatkan bonus dari setiap pembelian pulsa yang dilakukan.

Apa itu BonsTri?

Hampir sama dengan Telkomsel Poin, Tri juga menawarkan bonus pada setiap pelanggan yang melakukan isi ulang minimal Rp. 5000 dan kalian akan mendapatkan sejumlah poin BonsTri yang bisa ditawarkan dengan pulsa atau kuota internet dan masih banyak lagi.

Namun perlu anda ketahui bahwa sebelum melakukan penukaran, pastikan point yang terkumpul sudah cukup atau sudah memenuhi batas minimal penukaran bonstri.

Jika hal tersebut sudah terpenuhi, maka langsung saja simak langkah-langkah menukar poin BonsTri dengan pulsa atau kuota internet dibawah ini.

Cara Menukarkan Poin BonsTri dengan Bermacam Bonus Hadiah

Pertama silahkan kunjungi http://bonstri.tri.co.id menggunakan browser chrome di ponsel anda atau melalui browser bawaan hp

Lalu masukkan atau login menggunakan nomor tri yang digunakan dan silahkan ikuti petunjuk yang sudah ada

Setelah berhasil masuk, sekaran pilih Menu yang terdapat di pojok kanan atas

Pilih menu Tukar BonsTri

Lalu silahkan anda cari item yang ingin ditukarkan seperti pulsa, paket internet kuota atau voucher game garena dan lainnya

Jika sudah ditentukan, silahkan klik Tukar

Pilih poin BonsTri sejumlah syarat yang akan diperlukan untuk melakukan penukaran, kemudian lanjutkan dengan klik tombol Tukar sekali lagi

Sangat mudah bukan?

Jadi, cara agar bisa mendapatkan BonsTri dengan banyak kalian juga harus sering-sering melakukan isi ulang ke nomor tri kalian. Minimal Rp 5000 untuk mendapatkan poin, jadi seringlah melakukan top up pulsa ya.

Program ini merupakan bagian dari program isi ulang enjoy yang telah diberikan oleh tri sebelumnya. Jadi selaku pengguna kita bisa mendapatkan keuntungan dari setiap melakukan isi ulang kartu tri yang digunakan.

Ada banyak pilihan hadiah yang bisa ditukarkan dengan BonsTri seperti voucher belanja indomaret, Voucher garena, Voucher listrik, Voucher iTunes, Voucher Steam, Voucher Tokopedia, Voucher Shopee dan masih banyak lagi item yang menarik.

Demikianlah cara menukar poin bonstri dengan pulsa atau kuota data, pastikan kamu tidak salah dalam memilih item yang ingin ditukarkan, sebab jika sudah berhasil menukar maka tidak akan bisa dibatalkan dan tidak dapat membuat poin BonsTri kembali lagi.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini