Cheat Counter Strike

AndroidGaul.id – Counter Strike adalah game FPS yang berisi pertempuran tim counter terrorist (CT) melawan tim terroris. Permainannya dibagi ke dalam beberapa ronde, para pemain harus membunuh semua anggota dari tim lawannya supaya bisa menang.

Game ini memiliki permainan simpel, tugas Anda cukup membunuh dan membunuh. Tapi sayangnya butuh skill menembak yang tinggi karena lawan yang Anda hadapi sangat kuat dan banyak. Dari itulah sebagian player lebih memilih untuk menggunakan cheat untuk mendapatkan kemenangan dengan cara yang praktis.

Sebenarnya ada banyak sekali cheat Counter Strike yang bertebaran di luar sana. Kodenya berbeda dan fungsinya pun berbeda-beda. Jika Anda tertarik untuk mencobanya, berikut ini adalah kumpulan kode cheat Counter Striker untuk digunakan di PC Anda.

Daftar Cheat Counter Striker Bahasa Indonesia

Cheat Dasar

Cara menggunakan kode cheat di perangkat komputer Anda cukup dengan menekan simbol “~” (tanpa tanda petik 2) atau jika tidak bisa coba tekan simbol “`” (tanpa tanda petik), kemudian untuk mengkatifkan kode cheat, ketikkan kode ini: sv_cheats 1

Lanjutkan dengan mengubah peta dengan mengetik: changelevel dust

Setelah itu gantian masukkan kode-kode berikut:

  • Membuat bot hanya membeli sniper: bot_sniper_only
  • Membuat bot hanya menggunakan senjata pisau: bot_knives_only 1
  • Menurunkan semua scene yang dihapus: cl_levellocks 16382
  • Cara agar musuh Anda tidak melihat keberadaan Anda: notarget
  • Membuat Anda bisa berjalan atau pergi melalui dinding: noclip
  • Cheat supaya tidak terkelahkan: god
  • Membunuh semua robot yang ada: bot_kill
  • Cara membuat musuh robot Anda pergi ke suatu tempat: bot_goto_mark
  • Membuat musuh tidak bisa bergerak: bot_zombie 1
  • Mengatur tingkat kesulitan suatu robot bisa dikalahkan: bot_difficulty
  • Memulai ulang peta tanpa membuat Anda kehilangan suatu apapun: restart

Cheat Auto Aim (Presisi Bidik)

Auto aim adalah fitur dimana arah tembakan pemain diarahkan secara otomatis oleh permainan. Secara otomatis, Anda bisa membidik musuh dengan tepat hanya dengan klik kanan pistol Anda.

Kode Cheat: sv_aim

Cheat Kecepatan Bergerak

Anda juga bisa melakukan cheat kecepatan bergerak pemain bermodalkan kode-kode cheat ini. Cara menggunakannya cukup dengan tekan simbol ~ untuk memunculkan akses cheat Counter Strike fast movement berikut.

  • Membuat pemain bergerak maju lebih cepat: cl_forwardspeed
  • Membuat pemain bergerak mundur lebih cepat: cl_backwardspeed
  • Membuat pemain melangkah cepat: cl_sidespeed

Cheat Mengubah Level Permainan

Ada juga cheat memilih level permainan yang bisa dilakukan lewat komputer host. Caranya dengan menekan simbol ~ kemudian masukkan kode berikut.

Kode Cheat: Changelevel (lalu tambahkan nama peta)

Dengan begini Anda bisa berpindah level lebih mudah dengan kode curang itu.

Cheat Menyesuaikan Gravitasi

Kode ini hanya dapat dimasukkan dari server host saja. Berikut ini adalah cara menggunakan cheat adjust gravity.

Tekan tombol ~ pada keyboard Anda, kemudian masukkan kode: sv_gravity dan tambahkan angka antara (-999-999999).

Cheat Mengatur Timer C4

Cheat ini juga cuma bisa dimasukkan pada komputer host. Caranya dengan menekan tombol ~ secara default, lalu masukkan kode ini: Mp_c4timer (masukkan # antara -1000 dan 1000).

Jika Anda memilih -1000, Anda akan berhadapan dengan timer yang sangat singkat. Sementara 1000 adalah timer yang panjang.

Cheat Memuat Ulang Otomatis

Tekan simbol ~ (secara default), masukkan kode cheat: +reload

Kode ini dapat berfungsi dengan baik di komputer host, tetapi keberadaannya nanti agak mengganggu. Jika Anda ingin mematikanya, tinggal tekan kode cheat yang sebaliknya: -reload

Baca juga:

Menggunakan cheat Counter Strike memang memudahkan permainan. Dengan keberadaan cheat, kita diberikan jalan pintas untuk memperoleh sesuatu. Sayangnya, sensasi mendapatkan sesuatu secara instan tanpa proses adalah hal yang tidak menyenangkan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini