Hal yang menarik dari penggunaan WhatsApp yakni pesan atau chat lama bisa diarsipkan. Arsip chat ini bisa disimpan pada Google Drive milik pengguna, tentunya memerlukan e-mail. Cara membuka cadangan WA di Google Drive bisa dilakukan dengan membuka situsnya pada komputer.
Cadangan chat WhatsApp dapat diakses baik melalui penggunaan smartphone maupun situs web pada komputer.
Pada smartphone Android, untuk membuka cadangan WhatsApp bisa menggunakan aplikasi Drive versi terbaru.
Cara Membuka Cadangan WA di Google Drive
Beberapa langkah membuka cadangan WA di Google Drive melalui situsnya, yaitu sebagai berikut:
1. Buka Situs Google Drive Pada Perangkat
Sebelum mengakses halaman situs Google Drive, ada baiknya pengguna memperhatikan browser atau chrome. Jika menggunakan chrome, jangan lupa untuk memeriksa jumlah tab agar tidak lama memuat datanya. Jika menggunakan browser, pengguna perlu memasukkan kata “Google” untuk mengakses halaman Google dahulu.
Pengguna komputer ataupun smartphone dapat mengakses halaman situs Google Drive lewat alamat www.drive.google.com.
Setelah membuka situsnya, pengguna menunggu situs terbuka dengan baik yaitu muncul halaman keseluruhan. Setelah muncul keseluruhan halaman, pengguna melakukan tindakan log in menggunakan e-mail yang masih aktif.
2. Log In ke Google Drive
Log in biasanya memerlukan e-mail yang masih aktif milik pengguna akun Google Drive. E-mail yang didaftarkan pada akun Drive biasanya memiliki domain gmail atau Google Mail. Pengguna yang belum memiliki e-mail atau gmail ini bisa melakukan registrasi e-mail terlebih dahulu.
Perlu diketahui jika melakukan registrasi e-mail atau gmail menggunakan kata sandi pola tertentu. Pengguna perlu memadupadankan angka dengan huruf kapital dan huruf kecil untuk meramu sandi. Kata sandi yang baik akan tertulis kuat dan tidak mudah untuk disalahgunakan oleh orang.
Tindakan log in ini memerlukan e-mail yang telah didaftarkan di Google Drive sebelumnya (sign up). E-mail tersebut memerlukan sandi yang digunakan untuk log in ke akun Google Drive. Sesudah sukses log in ataupun masuk ke akun Google Drive, klik ikon roda gigi.
Jika bukan ikon roda gigi, biasanya ikon gambar bunga yang ada di halaman situs. Setelah itu, pengguna perlu memilih opsi setelan pada pilihan yang tersedia di halaman. Berikutnya, pilih opsi “Kelola Aplikasi“ untuk mengelola aplikasi tertentu yang diinginkan oleh pengguna.
3. Klik “WhatsApp Messenger“ Pada Halaman Situs
Langkah cara membuka cadangan WA di Google Drive setelah kelola aplikasi yakni memilih “WhatsApp Messenger “.
Aplikasi “WhatsApp Messenger” memiliki ikon gambar telepon dengan warna hijau daun yang menarik. Setelah muncul deretan aplikasi, klik “WhatsApp Messenger” pada halaman situs untuk mengatur aplikasi ini.
Berikutnya, Google Drive menampilkan WhatsApp Messenger yang bisa diatur, tunggu hingga halaman siap. Pengguna perlu menunggu pada halaman situs Google Drive ini hingga muncul “Data Aplikasi Tersembunyi”. Cara membuka cadangan WA di Google Drive ini diakhiri dengan mengklik tombol “Opsi”.
4. Membuka Cadangan Chat WhatsApp
Setelahnya, cadangan chat atau pesan WhatsApp akan terbuka otomatis oleh halaman Google Drive. Pengguna dapat melihat arsip chat WhatsApp di Google Drive yang diarsipkan di waktu sebelumnya. Arsip chat ini bisa berupa pesan seminggu yang lalu atau bahkan satu bulan.
Arsip chat ini juga dapat berupa media seperti gambar atau foto milik pengguna. Data video, dokumen penting, ataupun file dengan ukuran besar milik pengguna WhatsApp Messenger. Langkah cara membuka cadangan WA di Google Drive ini bisa juga membuka arsip file sertifikat.
Demikian langkah yang bisa dipraktekkan sebagai cara membuka cadangan WA di Google Drive. Pengguna dapat menggunakan aplikasi Drive pada smartphone, maupun mengakses halaman situsnya lewat komputer. Selain itu, cadangan chat WA dengan waktu lama sekalipun dapat dikembalikan dengan cara restore.