Buat kamu yang ingin rakit PC untuk kebutuhan gaming PUBG steam maupun PUBG Mobile, tentunya harus cari referensi dulu tentang apa saja komponen yang kira-kira bagus dan masih playable untuk 1 sampai 3 tahun mendatang.
Dan lagi beli part PC itu jangan asal, kita harus lihat dulu perkembangan kedepannya apakah kira-kira ingin sewaktu-waktu akan melakukan UPGRADE atau tidak.
Terutama pada bagian Motherboard dan PSU, bagian ini paling penting untuk urusan updgrade. Kita jangan asal pilih, harus tau apa saja kekurang dan kelebihannya juga.
Nah, di budget 5 jutaan kita ada rekomendasi build PC yang bagus nih untuk kebutuhan main PUBG Mobile ataupun PUBG Steam. Langsung aja, yuk kita lihat ada apa saja komponennya.
Rekomendasi Build PC Gaming 5 Jutaan Bisa Main PUBG
Komponen | Merek | Harga |
Processor | AMD Athlon 200GE | Rp. 780.000 |
Motherboard | ASRock AB350M-HDV | Rp. 975.000 |
RAM | V-Gen Tsunami DDR4 8GB (2x4GB) | Rp. 785.000 |
VGA | RX 470 4GB (Bekas) | Rp. 1.400.000 |
SSD | ADATA SSD 120 GB | Rp. 260.000 |
HDD | WDC 1TB SATA3 | Rp. 480.000 |
PSU | Cooler Master MWE 450 80+ | Rp. 575.000 |
Casing | Cube Gaming Camarillo | Rp. 495.000 |
Total | Rp. 5.835.000 |
Itu dia daftar komponennya, dan mari kita bahas satu-satu untuk lebih lengkapnya.
Processor: AMD Athlon 200GE
Pada prosesor disini kita memilih AMD Athlon 200GE. Alasannya simpel, harganya murah dan juga kualitasnya tidak kalah dengan Intel. Prosesor ini telah dilengkapi dengan GPU (Radeon Vega 3).
Dimana kita tetap bisa mengoperasikan PC dan memainkan game walau tanpa VGA. Prosesor Athlon 200GE memiliki base clock 3.2GHz dengan 2 Core 4 Threads.
Merupakan prosesor harga murah dengan grafik card yang sudah terintegrasi didalamnya.
Motherboard: ASRock AB350M-HDV
Kenapa saya merekomendasikan Motherboard ASRock di range build pc 5 jutaan? Sederhana saja, karena ASRock memberikan harga yang terjangkau dalam urusan MOBO.
Belum lagi kualitasnya yang sudah tidak bisa diragukan. Disini saya pilihkan chipset AB350M agar kalau mau melakukan upgrade prosesor tidak usah beli lagi.
Misalnya ingin upgrade prosesor ke Ryzen 3 2200G, nah motherboard ini masih bisa digunakan dengan baik dan tentunya sudah support. Untuk urusan OC, mobo ini juga support OC RAM hingga 3200 mhz.
RAM: V-Gen Tsunami DDR4 8GB
Untuk urusan memori atau RAM saya percayakan pada V-Gen Tsunami. V-gen adalah salah satu ram yang cukup bagus dengan harga murah, beberapa waktu yang lalu saya sempat membelinya sendiri dan dapat yang chipset Samsung.
Disini saya merekomendasikan dual channel 8GB (2×4) karena menurut kabar yang saya dengar prosesor tersebut akan bekerja secara maksimal dengan ram dual channel baik untuk gaming maupun editing.
Kabar baiknya untuk saat ini harga RAM turun sampai 50%, jadi buat kalian yang ada niatan mau rakit PC mending beli dulu komponen RAM dulu sebelum harga naik lagi.
VGA: RX 570 4GB (Bekas)
VGA disini berperan penting untuk proses rendering video dan grafik lainnya seperti untuk bermain game PUBG dan game berat lainnya. Apalagi untuk main PUBG steam dan PUBG Mobile, bisa dapat 60 FPS gampang.
Menurut saya RX 570 4GB disini sangat cocok untuk di duetkan dengan prosesor Athlon 200GE. Dan untuk menghemat biaya, kita beli yang second saja.
Mengapa saya merekomendasikan beli VGA bekas?
Disamping harganya yang murah, vga bekas juga bagus untuk digunakan asal tau memilihnya.
Asal jangan membeli vga bekas mining, karena takutnya performa yang dimiliki sudah menurun. Ya walaupun tidak semua vga bekas mining tersebut jelek, hanya kebanyakan saja sih.
Silakan kalian cek vga bekas ke bukalapak atau bisa cari di facebook marketplace. Kebetulan kemarin saya dapet yang cukup murah yaitu MSI RX 570 4GB Gaming X diharga 1.550.000.
Bagi kalian yang ingin lebih murah lagi bisa cari merek HIS atau ASRock, atau juga bisa lirik XFX yang juga jauh lebih murah.
SSD: ADATA SSD 120 GB
Rakit PC di tahun 2019? Ya wajib pake SSD dong! Ini salah satu komponen yang paling penting mengingat Windows 10 saat ini menuntut kinerja yang cepat baik dari komponen serta software pada PC.
SSD 120 GB sudah cukup untuk kebutuhan instal OS (Sistem) dimana biasanya untuk OS Windows 10 hanya sekitar 45 GB saja saat sudah terpasang.
Saya sarankan untuk memilih yang tipe M.2 untuk menghemat tempat pada casing. Karena motherboard yang sudah kita rekomendasikan diatas itu sudah mendukung slot M.2.
Harddisk: WDC 1TB SATA3
Kalau yang diatas tadi kita bahas soal penyimpanan OS, nah kali ini kita bahas penyimpanan berkas-berkas penting seperti video, pekerjaan dan file penting yang kamu perlukan.
Sebenarnya ini hanya opsi saja sih, mau pakai yang kapasitas berapa saja gak masalah asal susuai dengan kebutuhan. Kalau bisa sih cari yang bekas saja juga tidak masalah.
Yang penting masih bagus dan keadaannya masih sehat. Untuk masalah kesehatan HDD kalian bisa cek dengan software.
PSU: Cooler Master MWE 450 80+
Ini bagian terpenting biar PC yang kamu rakit tidak muncul kembang api alias terbakar. Kebanyakan PSU abal-abal bisa membuat komponen lainnya rusak lantaran build quality yang jelek.
Pada bagian Power Supply ini kita rekomendasikan Cooler Master MWE 450 dimana PSU ini sudah mendapatkan sertifikasi 80+.
Dan jikalaupun kalian masih ingin melakukan upgrade nantinya, PSU ini masih memadai kedepannya.
Bahkan dari beberapa review di Youtube, banyak yang sudah melakukan testing kalau Cooler Master MWE 450 80+ tahan bahkan di voltase rendah sekalipun.
Saya sendiri menggunakan PSU untuk mengangkat AMD Ryzen 3 2200G + VGA RX 570 4GB dengan listrik rumah hanya 450 watt. Hasilnya sangat puas, jarang terjadi jeglek.
Casing: Cube Gaming Camarillo
Buat kamu yang lebih mementingan estetika dan RGB, bisa ambil Cube Gaming Camarillo diharga 500 ribuan.
Case ini menyediakan tempat 2x fan pada bagian depan sehingga sangat cocok bagi kamu yang ingin menggunakan kipas atau fan RGB.
Dengan side panel full tempered glass tentu case ini akan terlihat keren. Apalagi dipadukan dengan lampu RGB didalam komponen seperti misalnya dengan RAM. Pasti gak bakal bosen deh liat PC kamu terus.
Kesimpulan
Sebelum membeli komponen ada baiknya kalau kalian konsultasi dulu tentang daftar komponen apa saja yang akan dibeli dan juga apakah kira-kira masih worth it digunakan untuk kedepannya.
Dan untuk masalah rakit bisa dikerjakan sendiri, saya sendiri belajar merakit PC dari hasil nonton video youtube. Caranya sangat mudah, sebab setiap kabel pada komponen tidak sama.
Jadi jangan takut akan salah menaruh kabel tidak pada tempatnya, karena semua tidak sama.
Nah, kalau kalian ada rekomendasi build pc harga 5 jutaan buat main PUBG lainnya atau misalnya masih bingung menentukan komponen apa saja, bisa kasih komentar dibawah nanti.