Pokemon Go: Cara Mengatasi GPS Signal Not Found di Asus Zenfone

AndroidGaul.id – Cara mengatasi GPS Not Found di hp Asus Zenfone pada saat bermain game pokemon go. Halo trainer pokemon, pokemon apa yang sudah kalian temukan hari ini? yang pasti sudah banyak ya. Yang penting ingat kesadaraan saat bermain ya hati-hati dan selalu siaga mencarinya dimana saja agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan seperti kecelakaan, mengganggu orang lain dan masalah lainnya. Bermain pokemon memang sangatlah asyik sebab kita bisa mengunjungi berbagai tempat untuk mencari pokemon langkah dan juga memiliki sisi negatif yakni bisa membuat kita kehilangan banyak waktu sebab terlalu asik mencari pokemon. Belum lagi masalah pada handphone yakni membuat baterai menjadi lebih boros dan cepat habis.

Untuk wilayah Asia sendiri memang Pokemon GO belum secara resmi diluncurkan sebab masih mempersiapkan beberapa server untuk menjaga agar tidak terjadi down pada saat nanti dimainkan. Namun karena antusias para gamer yang besar maka tidak sedikit dari mereka yang mendownload dari luar Play Store dalam bentuk Pokemon GO APK yang mana kita bisa menginstalnya secara bebas pada semua platform Android dan iOS. Namun untuk pengguna Asus Zenfone x86 (intel) sebelumnya harus merasakan kecewa lantaran hp yang mereka miliki tidak bisa memainkan Pokemon GO, namun setelah beberapa hari berjalan lalu pihak game meluncurkan versi barunya dan sekaligus mereka mengumumkan bahwa game tersebut sudah bisa dimainkan pada semua Asus Zenfone dengan prosesor intel.

gps signal not found

Namun lagi-lagi masalah muncul pada saat ingin memainkannya, rata-rata dari pengguna Asus Zenfone 2, c, 5 dan series lainnya mengalami masalah yaitu “GPS Signal Not Found” dimana fitur tersebut merupakan fitur paling penting untuk memainkan game ini karena dengan fitur GPS lah yang bisa mendeteksi peta yang ada disekitar kita. Namun teanang saja karena androidgaul disini sudah menemukan cara untuk mengatasi gps signal not found di hp Asus Zenfone semua tipe dengan sangat gampang.

Cara Mengatasi GPS Signal Not Found pada HP Asus Zenfone All Series (intel)

Sebenarnya masalah yang ditimbulkan adalah karena dari hp kita sendiri yakni Google Maps kita yang tidak kita update, untuk lebih jelasnya silahkan simak tutorialnya berikut ini.

  1. Pertama pastikan anda sudah memiliki game pokemon versi terbaru yang work di intel yang bisa anda download disini
  2. Silakan instal game tersebut namun jangan dulu kalian buka
  3. Masuk ke aplikasi Play Store yang ada di hp anda, lalu cari Google Maps dan silahkan tap “perbarui”gps signal not found asus zenfone (2)
  4. Dan otomatis aplikasi maps akan di update
  5. Sekarang saatnya bermaingps signal not found asus zenfone (1)

Dan bagi kalian yang masih kesulitan untuk memainkan game pokemon di asus zenfone silahkan menuju ke link dari laman Main Pokemon Go di Asus Zenfone Intel yang saya kutip dari blog andro-pop karena saya rasa caranya sudah cukup lengkap disana. Dan kebetulan memang untuk post ini terinspirasi dari sana, dan semoga dengan cara mengatasi GPS Signal Not Found di Asus Zenfone saat main game pokemon bisa teratasi. Selamat mencoba.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini