Di era perkembangan teknologi yang semakin canggih, banyak bermunculan aplikasi melacak hp dengan imei. Adanya aplikasi ini membantu para penggunanya untuk melacak ponsel secara cepat dan instan. Lantas aplikasi apa saja yang aman untuk melacak ponsel lewat imei? Simak penjelasannya.
Mengenal Imei
Sebelum melihat rekomendasi aplikasinya, pengguna harus memahami lebih dulu tentang kata imei sendiri. IMEI merupakan istilah untuk nomor identitas dari para produsen ponsel. Jadi, setiap smartphone yang diproduksi sudah memiliki IMEI.
IMEI yang biasanya memiliki angka sebanyak 14-16 digit ini berguna untuk mengidentifikasi setiap ponsel. Jadi, nomor iMEI harus terdaftar resmi pada Kementerian perindustrian.
Jika ponsel yang tidak memiliki IMEI, maka sangat memungkinkan smartphone akan terkena pemblokiran sehingga tak dapat digunakan.
Permasalahan mengenai Imei ini banyak dikeluhkan dan dialami oleh seseorang. Dalam beberapa kasus, ponsel tidak memiliki Imei yang terdaftar resmi sehingga terblokir. Hal ini terjadi, karena ponsel berasal dari jual beli pasar gelap atau lebih dikenal dengan istilah black market.
Padahal IMEI merupakan bagian penting dari ponsel. IMEI digunakan untuk mengidentifikasi smartphone yang dimiliki. Pemilik ponsel dapat memperoleh informasi lengkap dari ponsel miliknya dengan memanfaatkan IMEI yang ada.
IMEI pun bisa dipakai untuk mengecek waktu garansi dari setiap ponsel yang ingin dibeli. Dengan IMEI, seseorang bisa melakukan pengecekan lebih dulu untuk mengetahui apakah ponsel yang diinginkan masih dalam kondisi bagus atau malah sudah tidak baik.
Kegunaan imei paling penting ini adalah untuk melacak ponsel jika sewaktu-waktu hilang. Jadi, jika ponsel hilang di suatu tempat, pemiliknya bisa langsung dilacak keberadaannya. Akan tetapi, untuk melacaknya harus menghubungi provider kartu hp lebih dulu.
IMEI pada ponsel memberikan banyak kegunaan bagi penggunanya. Nah untuk mengecek apakah IMEI sudah terdaftar resmi, pengguna bisa kunjungi situs resmi pengecekan kementerian perindustrian lewat google secara online.
Aplikasi Lacak Ponsel Melalui Imei
Kini sudah banyak ditemukan aplikasi melacak hp dengan imei yang pastinya akurat. Berikut ini 5 rekomendasi aplikasi yang bisa digunakan:
1. Google Find My Device
Pertama, pembaca bisa menggunakan google find my device yang bisa diunduh secara gratis melalui playstore. Untuk memakai aplikasi ini, pengguna perlu mendaftar dengan email yang ingin dilacak pada ponsel. Jadi, pengguna bisa melihat lokasi ponsel yang hilang.
2. Find My Phone
Aplikasi ini merupakan salah satu layanan pelacak terbaik yang bisa dipakai untuk iPhone dan android. Akan tetapi, untuk bisa melacak lokasinya, aplikasi ini harus sudah terpasang pada perangkat ponsel yang hilang.
3. Prey Anti Theft
Aplikasi ini dilengkapi oleh fitur yang mampu melacak keberadaan ponsel secara real time. Pelacakan lokasinya pun cukup detail dan akuran karena sistemnya menggunakan titik dari GPS. Hebatnya, aplikasi ini punya fitur kamera, jadi pelaku yang mencuri ponsel bisa terekam.
4. Lost Phone Tracker
Salah satu aplikasi pelacakan lokasi yang wajib dicoba ialah lost phone tracker. Aplikasi ini sangat akurat dalam mengetahui keberadaan ponsel yang hilang. Tetapi, fitur ini bisa dijalankan jika aplikasi telah terinstall di ponsel.
5. Cerberus Anti-Theft
Untuk melacak keberadaan smartphone dengan cepat pengguna bisa menginstall aplikasi Cerberus Anti-Theft. Adanya aplikasi ini akan mempermudah pengguna untuk mencari informasi seseorang yang mencuri ponsel.
Itulah informasi lengkap mengenai IMEI pada ponsel. Pengguna bisa memanfaatkan IMEI untuk melacak keberadaan hp yang hilang. Adanya aplikasi melacak hp dengan imei akan memudahkan penggunanya untuk mencari lokasi ponsel dengan cepat dan juga akurat.