15 Aplikasi Cetak Foto Terbaik untuk Windows & Mac [Terbaru]

Makin majunya teknologi juga membuat orang semakin pintar dalam berkreatifitas, terbukti walau bukan tukang cetak foto sekarang orang awampun bisa mencetak foto mereka dengan bermodalkan kamera digital, printer dan tentu aplikasi cetak foto sebagai pembantunya.

Untuk yang sudah mahir mungkin akan lebih memilih Photoshop sebagai aplikasi cetak foto yang populer dan banyak digunakan oleh orang.

Namun tidak bisa dipungkiri bahwa anda harus memahami betul macam-macam fungsi yang ada pada software tersebut, karena penggunaannya tidak simpel dan harus melalui waktu yang lama untuk memperlajarinya.

Kebanyakan orang menginginkan aplikasi cetak foto yang simpel untuk digunakan, yang bisa digunakan untuk mencetak foto berbagai ukuran dalam satu kertas dan beberapa fitur lainnya.

Maka dari itu disini kami AndroidGaul akan merekomendasikan kepada anda beberapa aplikasi cetak foto terbaik untuk Windows maupun MAC OS.

15 Aplikasi Cetak Foto Terbaik

1. PIXLR

PIXLR

Salah satu aplikasi cetak foto yang mudah untuk digunakan adalah PIXLR.

Aplikasi ini dapat berjalan dengan baik di Windows maupun Mac OS baik secara online maupun offline.

Memang PIXLR menawarkan layanan edit foto yang gratis, untuk fitur online sendiri anda cukup membuka web resminya yang berlamatkan di pixlr.com.

Disitulah anda bisa mengedit secara online tanpa harus instal aplikasinya terlebih dahulu, juga tidak memerlukan spesifikasi khusus untuk menjalankan pixlr di web browser.

Bagi anda pengguna Android, aplikasi ini juga bisa dinikmati di perangkat mobile dengan cara mengunduhnya di Play Store.

Download PIXLR

2. PhotoScape

PhotoScape

PhotoScape sudah cukup terkenal dikalangan para pengedit foto, bahkan aplikasi ini dinilai sebagai aplikasi yang paling mudah digunakan untuk editing foto ringan.

Aplikasi ini memiliki kemampuan untuk memotong foto, menempelkan foto, memberikan emoji, memberikan tanda dan lain sebagainya.

Saya sendiripun sering menggunakan PhotoScape untuk kebutuhan editing foto yang saya upload di AndroidGaul.id setiap harinya.

Mau memperkecil ukuran foto hingga 200 kb? Lihat caranya DISINI.

Aplikasi ini juga bisa mengatur resolusi terhadap foto dan kertas yang akan anda cetak.

Download PhotoScape

3. Picasa

Picasa

Picasa sendiri adalah salah satu aplikasi cetak foto yang sering digunakan oleh pengguna Laptop maupun PC, baik di percetakan dan penggunaan pribadi.

Picasa ini dulunya memiliki layanan berbagai foto online yang dimana kita bisa mengupload foto atau menyimpan foto kita ke penyimpanan awan (cloud) dan bisa dilihat oleh orang lain.

Namun karena sekarang sudah diakuisi oleh Google, maka Picasa sudah dipindahkan menjadi Google Photos.

Namun tenang saja karena sampai saat ini masih ada Picasa dalam bentuk software, dan hanya bisa dijalankan di Windows saja.

Download Picasa

4. paint.net

paint.net

paint.net merupakan salah satu aplikasi cetak foto pada windows yang masih ramai digunakan sampai saat ini.

Bukan tanpa alasan, aplikasi ini memberikan kemudahan mencetak foto dengan berbagai ukuran yang bisa kita sesuaikan sendiri.

Salah satu fitur yang sangat disukai oleh penggunanya adalah “Undo tidak terbatas“, jadi setiap kita melakukan kesalahan kita terus bisa melakukan undo untuk melihat hasil sebelumnya.

Tentu saja aplikasi ini gratis, dan sobat gaul bisa mengunduh paint.net melalui link dibawah.

Download paint.net

5. GIMP

GIMP

Bagi pengguna Windows mungkin aplikasi ini tidak begitu familiar, karena memang GIMP banyak digunakan pada perangkat Laptop atau PC yang menjalankan OS Linux.

GIMP juga dikenal dengan GNU Image Manipulation Program. Dimana aplikasi ini memiliki fungsi yang sama dengan Photoshop, hanya saja aplikasi ini gratis atau tidak berbayar.

Jadi bagi kalian yang ingin mendapatkan fitur yang sama dengan Photoshop tapi belum bisa membelinya, alternatifnya bisa menggunakan GIMP yang gratis untuk siapa saja.

Download GIMP

6. iPhoto

iPhoto

Dari tadi sih kita kebanyakan ngomongin aplikasi cetak foto untuk Windows ya, nah sekarang untuk MAC ada nih namanya iPhoto yang bisa digunakan secara gratis.

Namun sayang sekali karena aplikasi ini tidak terpasang secara default, melainkan anda harus membelinya terlebih dahulu langsung dari situs resmi apple store.

Dengan iPhoto tentu anda bisa mencetak foto dengan kualitas yang bagus sesuai resolusi yang sudah diatur sebelumnya. Ada banyak fitur bermanfaat yang bisa anda gunakan.

Download iPhoto

7. JMG Photo Printer

JMG Photo Printer

JMG Photo Printer memiliki tampilan yang sama persis dengan saat kita membuka Windows Explore di PC / Laptop.

Aplikasi ini akan menampilkan semua foto yang ada dalam komputer kita, dan selanjutnya anda bisa memilih mana saja foto yang ingin dicetak, atau memilih dalam jumlah yang banyak sekaligus.

Perlu anda ketahui bahwa aplikasi ini hanya tersedia untuk Windows.

Download JMG Photo Printer

8. Ulead PhotoImpact

Ulead PhotoImpact

Ulead PhotoImpact adalah aplikasi cetak foto yang cocok untuk para profesional untuk mengedit foto terlebih dahulu sebelum mencetaknya ke printer.

Fitur yang unik dari aplikasi ini adalah dia dapat menyertakan kartu ucapan pada foto yang akan kita cetak. Sehingga anda tidak perlu repot-repot lagi mencaritau bagaimana menggunakannya.

Tentu hasil cetak foto akan terlebih lebih bagus, namun itu juga tergantung dengan kualitas foto yang anda gunakan, apakah itu hasil kamera digital atau hanya kamera ponsel?

Download Ulead PhotoImpact

9. IrfanView

IrfanView

Jika anda adalah orang yang simpel dan tidak mau berurusan dengan editing yang susah, anda bisa menggunakan IrfanView sebagai aplikasi cetak foto yang gampang.

Pasti anda penasaran mengapa ada nama irfan dalam aplikasi, karena memang benar aplikasi ini dibuat oleh orang yang bernama Irfan SkilJan.

Yang menarik dari IrfanView adalah dia mampu membuka foto dalam jumlah banyak (maksimal 1,3 GB) yang artinya anda juga bisa mencetak banyak foto dalam sekali klik saja.

Aplikasi ini hanya tersedia untuk Windows dan juga memiliki versi 32 bit dan 64 bit yang bisa anda sesuaikan dengan spesifikasi laptop yang anda gunakan.

Download IrfanView

10. ArcSoft Print Creations 3

Kesulitan dalam menyesuaikan lebar foto dengan halaman yang akan dicetak?

Dengan aplikasi ini, anda tidak perlu khawatir karena ArcSoft Print Creations 3 akan menyesuaikan secara otomatis foto dengan lebar halaman yang ada.

Dikabrkan aplikasi mampu mencetak foto dengan berbagai ukuran seperti 2×3, 3×4, 4×6, dan 1R, 2R, 3R, 4R, 5R, 6R, 8R, hingga 8R+. Meskipun begitu, tetap saja aplikasi ini memiliki tampilan yang mudah dipahami.

Download ArcSoft

11. PhotoELF Printing

PhotoELF Printing

Yang tidak kalah mudah untuk digunakan dalam aplikasi cetak foto adalah PhotoELF Printing.

Tersedia berbagai macam layout yang bisa kita gunakan, anda hanya perlu memasukkan foto-foto yang ingin dicetak ke layout tersebut dan siapkan printer untuk mencetaknya.

Tentunya aplikasi ini dapat dengan bebas anda gunakan hanya untuk perangkat Windows saja.

Download PhotoELF Printing

12. EasyBoost Photo Print

EasyBoost Photo Print

Kalau kita bicara soal aplikasi cetak foto yang bagus, tentu EasyBoost Photo Print perlu dicoba juga.

Aplikasi ini memang dirancang khusus untuk mempermudah pengguna dalam mencetak foto.

Dengan EasyBoost Photo Print anda bisa membuat kerangka terlebih dahulu sebelum mencetak foto, dan dapat digunakan dengan mudah.

Dan bisa dibilang aplikasi ini adalah aplikasi terbaik untuk cetak foto dengan berbagai ukuran dalam satu lembar untuk saat ini.

Download EasyBoost Photo Print

13. ACEF

Jika kamu rasa terlalu banyak aplikasi cetak foto yang membingungkan, maka kali ini kami akan memperkenalkan satu aplikasi yang bernama ACEF.

Aplikasi ini hanya dirancang untuk cetak foto saja, dan tidak ada fitur editing didalamnya.

Jadi aplikasi ini hanya akan menampilkan foto anda, resolusi, ukuran foto, ukuran kertas hingga jumlah gambar yang akan dicetak.

14. SumoPaint

SumoPaint

Buat anda yang tidak mau ribet untuk menginstal program di PC / Laptop kalian, maka bisa gunakan SumoPaint. Aplikasi ini berbasis web aplikasi dimana kita bisa mengedit foto secara online.

Tentu menggunakannya sangat mudah dan dapat dilakukan dari browser apa saja, anda hanya perlu mengupload foto ke situs tersebut dan mulailah mengedit.

Setelah selesai, anda bisa mencetaknya. Namun terlebih dahulu pastikan perangkat anda sudah terinstal Flash Player 10 atau yang lebih baru saat akan membukanya.

Kunjungi https://sumopaint.com

15. Adobe Photoshop Elements

Adobe Photoshop Elements

Tentunya aplikasi cetak foto yang satu ini sudah tidak asing lagi dan bahkan rata-rata digunakan oleh desainer dan editor profesional dari seluruh dunia.

Photoshop adalah sebuah program kompleks dimana jika kita tau memanfaatkan fitur-fitur didalamnya, kita akan menjadi editor yang jago dan bisa mencari uang dengan kemampuan tersebut.

Bahkan di indonesia sendiri sudah banyak yang menggunakan software ini untuk mencari dollar seperti membuat vector, mengedit foto, menciptakan efek foto dan semacamnya.

Download Adobe Photoshop Elements

Setidaknya kami sudah ulas beberapa aplikasi cetak foto terbaik yang bisa anda gunakan untuk mencetak foto dengan berbagai ukuran. Tinggal pilih mana software yang paling cocok dengan kebutuhan anda.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini