Tidak sedikit pengguna yang mengeluh kenapa film di Telegram tidak bisa diputar seperti biasanya. Memang sangat menjengkelkan. Terlebih jika film yang ingin ditonton adalah film favorit. Ada beragam penyebab yang membuat hal seperti ini dapat terjadi.
Misalnya jaringan yang tidak stabil hingga kesalahan sistem yang membuatnya tidak dapat memutar film di Telegram. Meskipun begitu, masih ada cara untuk mengatasi hal tersebut. Seperti apa caranya? Anda bisa cek di ulasan ini.
Penyebab Kenapa Film di Telegram Tidak Bisa Diputar Seperti Biasanya
1. Sistem Sedang Down
Kadang kesalahan atau error di aplikasi bisa disebabkan karena aplikasi sedang down alias tidak dapat digunakan untuk sementara waktu. Hal seperti ini kerap terjadi, bahkan untuk sekelas vendor besar sekalipun.
Bisa saja penyebab film di Telegram tidak dapat diputar adalah karena sistem yang sedang down tersebut. Jika demikian, tidak ada hal yang dapat kita lakukan kecuali menunggu aplikasi berjalan normal kembali. Biasanya jika terjadi hal seperti ini, informasinya ada di internet.
2. Kesalahan Sistem di Ponsel
Error yang terjadi di aplikasi Telegram juga bisa terjadi karena sistem di smartphone yang mengalami kesalahan. Biasanya terjadi karena ponsel memiliki spesifikasi yang low end atau terlalu rendah. Meskipun tidak menutup kemungkinan ponsel high end juga kerap mengalami error.
Cara untuk mengatasi masalah ini lumayan mudah. Anda cukup merestart ponsel terlebih dahulu. Ini menjadi metode pemulihan sederhana jika sistem sedang error tapi tidak terlalu parah. Setelah restart ponsel, Anda dapat menunggu ponsel hingga 10 menitan. Kemudian nyalakan kembali ponsel.
3. Cache yang Menumpuk di Ponsel
Cache adalah sebutan dari data yang tersimpan selama Anda memakai aplikasi. Jika aplikasi digunakan dalam waktu yang lama, tentunya cache juga menumpuk. Bisa jadi, cache yang menumpuk tersebut membuat video atau film di Telegram tidak dapat diputar seperti biasa.
Jangan pernah menyepelekan hal seperti ini. Karena jika didiamkan akan membuat aplikasi menjadi error. Untuk menghapus cache sangat mudah, berikut tutorialnya:
- Masuk ke Pengaturan.
- Kemudian pilih Semua Aplikasi.
- Selanjutnya pilih Aplikasi Telegram.
- Ada beberapa opsi di sana.
- Anda cukup memilih Hapus Cache saja.
Jika ingin mengosongkan memori, Anda juga bisa memilih Hapus Data. Tapi jika memilih opsi ini Anda harus login lagi untuk masuk ke aplikasi Telegram.
Baca juga: Kenapa Bot Telegram Tidak Membalas Chat
4. Memakai Aplikasi Versi Lawas
Aplikasi yang tidak pernah diperbarui juga menyebabkan fitur tidak dapat bekerja optimal di ponsel. Pembaruan aplikasi menjadi sangat diperlukan supaya pengguna dapat menikmati fitur di aplikasi dengan optimal.
Selain itu, pembaruan juga harus dilakukan jika Anda ingin merasakan fitur baru yang dirilis oleh aplikasi. Hal ini juga harus dilakukan untuk pengguna Telegram. Agar film di Telegram dapat diputar kembali, Anda harus update versi terbaru di Google Play Store.
5. Smartphone yang Sudah Diroot
Bagi yang kerap mengotak-atik smartphone, pastinya tidak asing dengan nama ini. Root merupakan tindakan ilegal yang mana membongkar sistem tanpa izin dari pabrik. Tidak heran root membuat garansi resmi menjadi hangus atau tidak berlaku.
Tak hanya itu, ponsel yang diroot juga membuat aplikasi di dalam ponsel juga ikut berpengaruh. Bisa saja Telegram yang Anda gunakan tidak cocok, sehingga fitur di Telegram tidak dapat dinikmati secara optimal.
Baca juga: Kenapa Telegram Lemot? Begini Cara Mengatasinya
Itu penyebab kenapa film di Telegram tidak bisa diputar. Telegram adalah salah satu aplikasi chatting paling populer saat ini. Hal tersebut bisa dilihat melalui jumlah pengguna yang memakainya.