6 Aplikasi Pencatat Pengeluaran yang Perlu Dikenali

Saat ini banyak orang yang membutuhkan aplikasi pencatat pengeluaran. Aplikasi tersebut bisa digunakan untuk mencatat pengeluaran harian agar keuangan bisa diatur menjadi lebih baik. Jika dilakukan secara manual, maka akan menambah kerumitan dalam pengelolaan uang.

Aplikasi-aplikasi tersebut bisa digunakan di smartphone yang menyediakan layanan untuk mencatat keuangan sehari-hari. Cara menginputnya juga mudah pengguna hanya harus memasukan nominal pengeluaran sesuai dengan tanggalnya.

Aplikasi akan merangkum semua pencatatan pengeluaran atau pemasukan selama sebulan. Adapun beberapa aplikasinya adalah sebagai berikut:

Aplikasi Pencatat Pengeluaran yang Perlu Dikenali

1. Wallet

Wallet adalah aplikasi pencatat pengeluaran yang dapat diunduh secara gratis untuk perangkat android atau iOS. Pengguna bisa memanfaatkan fitur yang ada secara gratis.

Jika ingin menggunakan fitur yang lengkap, maka pengguna harus membayar lebih dahulu. Akan tetapi jika hanya untuk mencatat pengeluaran yang sederhana versi gratis aplikasi ini fiturnya sudah memadai.

Pengguna dapat memasukan pengeluaran sesuai dengan kategori. Kategori yang ada diantaranya biaya makan, parkir, atau bayar tagihan. Aplikasi ini akan membuatkan grafik dengan detail mengenai keuangan supaya dapat dievaluasi setiap bulannya.

2. Money Lover

Aplikasi Money Lover juga sama dengan aplikasi Wallet. Aplikasi ini juga menyediakan pencatatan pengeluaran sesuai kategori.

Contohnya pengeluaran untuk belanja, nongkrong, makan, tagihan dan lain sebagainya.

Dengan adanya pencatatan sesuai kategori, aplikasi ini dapat menganalisis pengeluaran yang terlalu banyak. Kemudian pengguna bisa mengevaluasi supaya keuangan menjadi sehat kedepannya. Money Lover dapat didownload dengan gratis untuk smartphone android.

3. Monefy

Aplikasi pencatat pengeluaran selanjutnya yaitu Monefy. Aplikasi ini cocok digunakan untuk pengguna yang sudah berkeluarga.

Terdapat fitur sinkronisasi di aplikasi ini. Dengan fitur tersebut pengguna bisa sama memantau pengeluaran anggota keluarga secara nyata atau real time.

Monefy tersedia versi gratis untuk smartphone iOS atau android. Akan tetapi untuk versi gratis fitur yang ada masih sangat terbatas. Jika ingin mendapatkan fitur yang lengkap maka pengguna harus membayar sebesar 39 rb untuk langganan.

4. Teman Bisnis

Teman bisnis merupakan aplikasi keuangan yang cocok digunakan oleh para pengusaha. Aplikasi ini juga bisa mencatat pengeluaran seperti aplikasi-aplikasi diatas. Aplikasi ini bisa digunakan pengusaha kecil untuk mencatat berbagai transaksi yang berhubungan dengan uang.

Pengeluaran yang dicatat bisa dari berbagai sumber yang kemudian akan dikategorikan berdasarkan jenis pengeluaran.

Pada akhir aplikasi ini akan memberikan laporan dengan otomatis keuangan bisnis pengguna. Laporan yang diberikan berupa laporan laba rugi, piutang dan utang, serta arus kas.

5. Sribu

Aplikasi Sribu dapat digunakan pengguna yang memiliki smartphone jenis android atau iOS. Sribu adalah aplikasi karya anak bangsa yang menyediakan fitur pencatatan yang sangat lengkap.

Aplikasi ini juga mempunyai tampilan sederhana dan praktis untuk digunakan. Dengan menggunakannya, bisa mengatur pengeluaran bulanan.

Tidak hanya itu aplikasi ini juga bisa terhubung ke rekening bank untuk pencatatan pemasukan dan pengeluaran secara otomatis. Sribu akan menganalisa kondisi keuangan setelah keuangan tercatat dengan rapi. Pengguna juga bisa berkonsultasi dengan financial planner melalui chat.

6. Google Sheet

Biasanya aplikasi Google Sheet digunakan untuk melakukan pencatatan atau untuk kerja sehari-hari. Namun tidak hanya itu kegunaan dari Google Sheet, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk mencatat pengeluaran keuangan. Pengguna dapat membuat template catatan pengeluaran sendiri.

Di aplikasi ini juga terdapat berbagai rumus yang bisa dipakai untuk menghitung jumlah pengeluaran serta pemasukan selama 1 bulan.

Supaya harus lebih menarik, aplikasi ini juga menyediakan berbagai grafik yang menarik dan bisa dipilih untuk menggambarkan kondisi keuangan penggunanya.

Itulah pembahasan mengenai beberapa aplikasi pencatat pengeluaran yang bisa dicoba. Pengeluaran memang harus dicatat agar bisa mengelola keuangan dengan sebaik-baiknya. Aplikasi-aplikasi diatas akan membantu penggunanya dalam mengatur berbagai pengeluaran yang dilakukan.