10 Cara Menghemat Baterai Asus Zenfone Tanpa Aplikasi

Tentu kita menginginkan Asus Zenfone kita irit baterai, karena memang untuk series hp keluaran Asus seperti Zenfone misalnya, mereka sudah membenamkan prosesor intel didalam smartphone Android mereka.

Dan tentunya kita sudah tau dong kalau prosesor intel itu biasanya di gunakan untuk perangkat apa? Yap, intel biasanya digunakan untuk komputer/laptop, dan pocket PC.

Karena pada perangkat besar seperti laptop membutuhkan otak yang mampu untuk mengatur berbagai jenis proses agar dapat di jalankan dengan baik dan lancar.

Lalu apa jadinya bila prosesor intel tersebut di gunakan pada perangkat mobile?

Kita akan tau bahwa prosesor intel tersebut membutuhkan tidak sedikit daya untuk pengoprasiannya.

Hal itulah yang menyebabkan semua perangkat Asus Zenfone terkenal dengan yang namanya mudah panas dan boros baterai.

Namun setiap masalah pasti ada solusinya seperti misalnya cara menghemat baterai Asus Zenfone dengan menerapkan beberapa tips.

Dan disini saya sudah menyiapkan beberapa tips yang dapat Anda lakukan agar baterai pada Asus Zenfone Anda tidak cepat habis dan bahkan tips ini dapat kalian terapkan di Asus Zenfone yang belum di root atau tanpa root sekalipun.

10 Tips Menghemat Baterai di Hp Asus Zenfone

1. Setting Power Management

Semua ponsel Asus Zenfone sudah dibenamkan sebuah aplikasi untuk dapat mengatur penggunaan baterai agar lebih maksimal sesuai kebutuhan, dan nama dari aplikasi ini adalah Power Saver.

Setting Power Management

Amda dapat menentukan setting mana yang cocok bagi Anda. Ada tiga pilihan yakni.

  • Ultra-saving mode
  • Optimized mode
  • Customized mode

Untuk hasil yang maksimal dalam hal pengiritan daya maka Anda bisa memilih Ultra-saving mode, namun jika Anda ingin performa yang lebih stabil dan stAnda saya sarankan pilih yang Optimized mode.

Untuk yang lebih mengerti, silahkan pilih settingan sendiri dengan cara memilih Customized mode.

2. Hemat Pintar

Kalian dapat mengaktifkan fitur ini pada status bar Asus Zenfone kalian dengan cara menariknya dari atas layar kebawah.

Hemat Pintar

Hemat pintar akan menghemat baterai Asus se efisien mungkin agar lebih optimal saat digunakan. Fitur ini juga akan menonaktifkan beberapa fungsi yang tidak perlu dan berjalan dibelakang sistem.

3. Non Aktifkan Aplikasi

Pada Smartphone Asus Zenfone baik itu yang tablet dan hp terdapat memang banyak sekali aplikasi bawann, dan mungkin Anda tidak akan menggunakan semua aplikasi tersebut.

Non Aktifkan Aplikasi

Maka kita anggap saja bahwa aplikasi yang tidak kita gunakan tersebut sebagai aplikasi tidak penting.

Dengan begitu kita bisa menonaktifkannya, untuk caranya silahkan masuk ke Setelan > Aplikasi > Geser ke Tab Semua dan silakan nonaktifkan aplikasi yang tidak perlu digunakan.

4. Instal Aplikasi yang Perlu Saja

Jika kalian suka menginstal aplikasi dari Play Store atau di luar Play Store maka saya sarankan agar memasang aplikasi yang perlu saja.

Instal Aplikasi yang Perlu Saja

Dengan begitu storage Asus Zenfone Anda tidak akan penuh yang berakibat nantinya akan memberatkan kinerja ponsel.

Usahakan menggunakan aplikasi yang penting-penting saja seperti WhatsApp, Facebook, Instagram, Twitter (kalau main) dan aplikasi browser penting seperti Chrome.

5. Hapus Aplikasi Bawaan (Root Only)

Nah untuk Anda yang sudah melakukan root pada ponsel Asus Zenfone Anda maka sekarang Anda sudah memiliki hak akses root untuk masuk dan memodifikasi aplikasi didalam system.

Agar baterai lebih irit lagi bisa kalian akali dengan cara menghapus sejumlah aplikasi yang tidak diperlukan.

Misalnya untuk aplikasi Google Plus yang sudah tidak aktif lagi, agar ruang memori lebih bebas dan baterai menjadi hemat.

6. Nonaktifkan Beberapa Fungsi

Untuk hasil yang lebih maksimal lagi Anda dapat menonaktifkan beberapa fungsi seperti putar otomatis/rotasi layar, lokasi dan sinkronisasi.

Nonaktifkan Beberapa Fungsi

Pokoknya nonaktifkan saja fitur-fitur yang sekiranya tidak terlalu penting untuk digunakan. Dan lagi matikan paket data jika memang tidak sedang digunakan.

7. Reboot Perangkat

Jika Anda pernah mengalami seperti Asus Zenfone panas saat tidak sedang digunakan maka kemungkinan ada sejumlah proses aplikasi yang sedang berjalan sehingga memberatkan CPU dan menyebabkan panas pada bagian belakang casing hp kita.

Restart Perangkat

Solusinya ialah lakukan restart pada hp Anda agar sistem bisa di ulang kembali. Saya sendiri biasanya wajib melakukan restart 1×24 jam, dan tips tersebut bisa juga kalian terapkan.

8. Clear Cache

Semakin banyak cache tentu juga akan semakin berat pada hp. Memang semua proses akan berjalan dengan lancar dengan adanya cache, seperti membuka foto di galeri tidak akan perlu menunggu proses load gambar.

Clear Cache

Namun cache yang terlalu banyak juga tidak baik dan cenderung akan memakan daya baterai.

Sebaiknya lakukan penghapusan cache setidaknya satu kali sehari. Untuk menghapus cache pada Zenfone, kalian bisa masuk ke Setelan > Aplikasi > Clear cache.

Atau jika tidak mau repot secara manual, kalian bisa gunakan aplikasi untuk membantu menghapus cache : 10 Aplikasi Cleaner (Pembersih Sampah & RAM Android) Terbaik.

9. Update Sistem Android

Bicara soal sistem Android tentunya kita akan membahas versi OS yang tertanam pada Asus Zenfone.

Update Sistem Android

Pada beberapa versi kadang memang terdapat kelemahan (bug) yang kadang membuat baterai menjadi boros.

Oleh karena itu saat tersedia update sistem Android, sebaiknya lakukanlah update. Untuk ini kalian bisa cek di Setelan > Pembaruan sistem.

Catatan : Proses ini sebaiknya dilakukan menggunakan koneksi wifi yang cepat dan stabil, dan proses ini tidak akan menghapus data pada ponsel.

10. Lakukan Factory Reset

Saat Asus Zenfonemu sudah terasa lemot dan juga baterai sering habis, maka bisa lakukan factory reset untuk memulihkannya kembali.

Lakukan Factory Reset

Cara ini cukup ampuh untuk menghemat baterai di Asus karena akan menghapus semua aplikasi dan data yang ada pada memori internal.

Untuk melakukannya kalian bisa masuk ke Setelan > Buat cadangan & setel ulang.

Untuk melakukan backup data yang penting, silakan kalian centang pada menu Mencadangkan dataku.

Nah mungkin tips di atas bisa menjadi solusi bagi kalian yang mengalami boros baterai di Asus Zenfone lantaran penggunaan prosesor intel yang terlalu over.

Dan berikut beberapa tips yang perlu kalian perhatikan agar baterai tetap awet dan tahan lama juga tidak cepat kembung:

Dan dengan trik cara menghemat baterai Asus Zenfone diatas hp saya lebih irit terhadap penggunaan daya baterainya. Semoga juga bisa Anda terapkan di Smartphone Anda.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini